Pemerintah Kota Semarang optimalkan perbaikan truk-truk pengangkut sampah dan kontainer jika kondisinya rusak berat. Tanggung jawab perbaikan jadi wewenang Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Semarang, tangani kerusakan sarana dan prasarana pendukung kebersihan.
- Hendrar Prihadi : Kita Hormati Proses Hukum
- Peningkatan Produksi Pangan Jadi Prioritas Pemkot Semarang
- Ade Bhakti Siap Bersaksi
Baca Juga
Saat ini, puluhan truk sampah sedang diperbaiki. Selama perbaikan, prosesnya diperkirakan memakan waktu.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Semarang, Arwita Mawarti menjelaskan, perbaikan agar menjaga armada pendukung kebersihan tetap terus keadaan prima dalam memberikan pelayanan.
"Kita tidak ingin ada komplain-komplain warga mengeluhkan sarana pelayanan umum tidak maksimal dalam beri layanan. Apalagi tujuan utama pelayanan kebersihan, agar sebagai jaminan pelayanan kebersihan Kota Semarang tetap terjaga dan nyaman," kata Arwita, Kamis (24/4).
Setelah perbaikan selesai, DLH Kota Semarang berharap kelancaran pengangkutan sampah dan kebersihan Kota Semarang tetap terjaga agar warga nyaman.
Ada juga rencana, Arwita menambahkan, bersama dengan perbaikan, akan ada pembelian armada baru. Realisasinya nanti, sesuai dengan anggaran tersedia tetapi segera di tahun ini.
"Tetap tahun ini juga ada belanja kendaraan kebersihan baru. Tapi tidak bisa segera saat ini, harus menyesuaikan anggaran dan perencanaan instansi. Mungkin disetujui baru akhir tahun atau beberapa bulan belum tau, sesuai bila diberikan instruksi dari atas kemudian kita lakukan pengadaan," jelas Kepala DLH Kota Semarang ini.
- Hendrar Prihadi : Kita Hormati Proses Hukum
- Peningkatan Produksi Pangan Jadi Prioritas Pemkot Semarang
- Ade Bhakti Siap Bersaksi