Pemkot Semarang berencana akan menyiapkan rumah susun (rusun) untuk relokasi warga terdampak banjir di Kelurahan Meteseh dan Rowosari, Kecamatan Tembalang.
- Ngegas Bareng Touring Kamtibmas, Cara Kapolsek Kota Kudus Rekatkan Sinergi Pimpinan Daerah
- Pj Wali Kota Salatiga Siap Perjuangkan Nasib 800 Tenaga Harian Lepas
- Polres Tegal Kawal Ketat Keamanan Wilayah Dan Logistik Pilkada 2024
Baca Juga
Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kota Semarang, Ali mengatakan saat ini pihaknya sudah mengajukan proposal kepada Walikota Semarang, Hevearita G. Rahayu untuk diteruskan kepada pemerintah pusat yakni Kementerian PUPR.
“Terkait rusun untuk warga terdampak banjir dan luapan air di Meteseh dan Rowosari, kita sudah membuta proposal untuk diajukan ke pusat dan akan menindaklanjuti itu segera,” kata Ali, Jumat (3/2).
Ali menyampaikan untuk pembanguanan rusun rencana akan dibuat di Kelurahan Rowosari Kecamatan Tembalang.
Lokasi tersebut dipilih karena sudha ada lahan bengkok seluas 2 hektar yang memang belum terpakai. Luasan lahan tersebut dinilai cukup untuk membangun rumah susun.
”Rencana rusunnya bertempat di Rowosari karena ada tanah siap bangun kurang lebih seluas dua hektar. Itu milik dinas sosial yang tidak terpakai,” jelasnya.
Ali mengatakan terkait dengan sosialisasi pembangunan rusun hingga saat ini memang belum dilakukan karena memang belum ditetapkan.
Nantinya jika perencanaan memang sudah matang maka sosialisasi akan dilakukan kepada warga terdampak.
“Yang pasti kita akan mempersiapkan diri,” tuturnya.
Rencananya rusun yang akan dibangun diperuntukkan bagi warga yang terdampak banjir terlebih dahulu.
Namun nantinya tidak menutup kemungkinan rusun akan dibuka untuk umum, jika memang bantuan dari pemerintah pusat bisa melebihi dari twin block yang diusulkan.
“Kita sendiri meminta dua dua twin block dengan tiap block 44 unit dengan fasilitas yang lengkap dan warga tinggal masuk saja,” bebernya.
- Jamin Hak Konsumen, 12 Pasar Di Sukoharjo Raih Predikat Tertib Ukur Dari Kemendag
- Pemkab Rembang Raih Peringkat Ketiga Siwastek Jawa Tengah
- DLH dan BPBD Rembang Berjibaku Bersihkan Belasan Pohon Tumbang