Pemkab Sukoharjo-PT Langgeng Gas Bagikan Oksigen Gratis

Bupati Sukoharjo simbolis membuka kran baksos oksigen gratis di Pendopo Pemkab Sukoharjo. RMOL Jateng
Bupati Sukoharjo simbolis membuka kran baksos oksigen gratis di Pendopo Pemkab Sukoharjo. RMOL Jateng

Pemkab Sukoharjo kerjasama dengan PT Langgeng Gas membagikan oksigen gratis.


Hal ini menyikapi fenomena tingginya kebutuhan oksigen di masyarakat, 

"Kami menjembatani kebutuhan oksigen khususnya bagi warga yang isoman. PT Langgeng Gas menyediakan 7000 m³ oksigen. Utamanya untuk 1 m³ tabung masyarakat dan sisanya untuk puskesmas," ungkap Bupati Sukoharjo Etik Suryani, Senin (9/8).

Selama dua hari, baksos menyediakan 7000 m³ oksigen. Pembagiannya pun dilakukan secara terjadwal tiap kecamatan jadi warga antri tertib tanpa kerumunan.

Manajer PT Langgeng Gas, Agus Budiyanto mengatakan, distributor oksigen di Sukoharjo, mengatakan saat ini kebutuhan oksigen masyarakat umum mulai menurun. Sebelumnya mencapai puncak pada bulan Juni-Juli permintaan oksigen mandiri mencapai 200 tabung sehari. Dari kapasitas normal 50 an tabung saja.

"Saat ini kebutuhan oksigen mulai landai. Sebelumnya pernah mencapai antrian 200 tabung sehari. Sekarang kembali normal 50 an sehari," ungkap Agus, ditemui saat mengawasi pengisian tabung oksigen di Pendopo Setda Pemkab Sukoharjo.

PT Langgeng Gas merupakan salah satu dari empat distributor resmi oksigen di Solo Raya dan satu satunya distributor di wilayah Sukoharjo. Selain melayani rumah sakit dan instansi kesehatan, PT Langgeng juga melayani kebutuhan oksigen masyarakat.

Salah satu warga Gayam, Maryanto mengaku, senang ada program oksigen gratis di Pendopo Kabupaten Sukoharjo. Dengan adanya oksigen gratis ini meringankan beban kami

"Tiap hari saya beli oksigen, karena ada saudara yang karena Covid-19 isoman di rumah. Jadi kebutuhan oksigen sangat penting. Sehari bisa habis tiga tabung kecil atau satu tabung besar untuk 3 hari," katanya.