Partai Gerindra Rekomendasi Pasangan Rober Chrisatanto dan Adhe Eliana Maju Dalam Pilkada Karanganyar

Pasangan Rober-Adhe Dapatkan Rekomendasi Dari Partai Gerindra Untuk Pilkada Karanganyar. Dian Tanti Burhani/RMOLJawaTengah
Pasangan Rober-Adhe Dapatkan Rekomendasi Dari Partai Gerindra Untuk Pilkada Karanganyar. Dian Tanti Burhani/RMOLJawaTengah

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra berikan rekomendasi kepada Rober Christanto dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) dan Adhe Eliana sebagai calon bupati (cabup) dan calon wakil bupati (cawabup) Karanganyar.


Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Sudaryono, memberikan secara langsung di Semarang, Kamis (01/08) malam. Rekomendasi diterima Rober Christanto dan Adhe Eliana, keduanya didampingi perwakilan pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI-P dan Partai Gerindra Karanganyar.

Sekretaris DPD Partai Gerindra Jateng, Sriyanto Saputro mengatakan rekomendasi diberikan sudah satu paket, yakni untuk cabup dan cawabub yang akan maju  cabup dan cawabup. Kini Partai Gerindra tinggal menunggu rekomendasi dari DPP PDI-P.

"Partai Gerindra memberikan rekomendasi satu paket untuk calon kepala daerah di Karanganyar, kepada pasangan Rober dan Adhe," jelas Daryono saat dihubungi wartawan.

"Selain Karanganyar, untuk wilayah Soloraya baru Karanganyar dan Wonogiri dan Sukoharjo. Sementara untuk wilayah lain di Jawa Tengah baru Blora, Kendal, Magelang, Kudus dan Pati," lanjutnya. 

Sementara itu, Ketua DPC Partai Gerindra Karanganyar, Adhe Eliana, melalui pesan WhatsApp mengatakan sebagai prajurit dirinya siap menjalakan perintah partai. Dia juga meminta doa restu dan dukungan kepada masyarakat Karanganyar.

"Amin, mbak. Prajurit siap menjalankan perintah partai," ucap Adhe singkat.