Pabrik sepeda PT Roda Pasifik Mandiri, Kawasan Industri Terboyo, Genuk, Semarang, mengalami kebakaran, Kamis (21/11) sore. Kebakaran ini mengakibatkan kepulan asap dan disertai kobaran api berwarna merah jingga yang terlihat dari seluruh penjuru Kota Semarang.
- Sempat Diburon, Komplotan Penipu Berhasil Ditangkap Polres Boyolali
- Wali Kota Semarang Bidik Potensi Pariwisata Alam
- Lewat Sesaji Rewanda Goa Kreo, Wali Kota Semarang Ingatkan Jaga Alam Sekitar
Baca Juga
Informasi di media sosial, banyak postingan tentang kebakaran ini dan menunjukkan foto-foto serta video kebakaran pabrik itu, memperlihatkan api serta asapnya terlihat dari berbagai wilayah Semarang.
Kebakaran itu, dari informasi didapatkan, terjadi cepat dan tak terduga. Tiba-tiba api membakar bagian pabrik mulai dari belakang dan kobaran meluas sampai ke area depan pabrik. Kejadian pun cepat, para karyawan di dalam pabrik panik dan berlarian keluar menyelamatkan diri.
Belum ada informasi dan laporan mengenai korban serta penyebab kebakaran. Pemadaman menerjunkan belasan mobil pemadam kebakaran. Kebakaran diperkirakan besar dan membuat proses pemadaman sulit terkendala api sulit padam serta tiupan angin. Kebakaran terjadi sekitar pukul 16.00 WIB.
Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Semarang Ade Bhakti mengatakan, pihaknya menunggu perkembangan informasi dari lokasi kebakaran. Armada diterjunkan dalam pemadaman, Damkar Kota Semarang menurunkan sekitar 15 mobil pemadam.
"Kita turunkan armada dari pos induk dan wilayah membackup pemadaman di lokasi. Sampai tadi pukul 18.30 WIB, api masih sulit dipadamkan karena anginnya kencang," jelas Ade.
Kapolsek Genuk Kompol Rismanto mengatakan, pihaknya telah melakukan proses di lapangan mencari temuan-temuan yang dapat dijadikan bahan penyelidikan. "Dampak kebakaran besar dan petugas juga masih melakukan proses pemadaman. Kita lakukan penyelidikan mengungkap penyebab terjadinya kebakaran. Belum tau ada korban atau tidak," terang Kompol Rismanto.
- Sempat Diburon, Komplotan Penipu Berhasil Ditangkap Polres Boyolali
- Wali Kota Semarang Bidik Potensi Pariwisata Alam
- Lewat Sesaji Rewanda Goa Kreo, Wali Kota Semarang Ingatkan Jaga Alam Sekitar