- Yogi Ardiako, Sosok Pemersatu Komunitas di Salatiga
- Dikabarkan Maju di Pilgub Jateng, Ahmad Lutfi Temui Ratusan Pemangku Punden dan Belik di Kudus
- Koesmanto, Maestro Lukis Demak
Baca Juga
Usai didapuk menjadi Ketua Forum Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Demak, influencer Muhammad Nasir seorang menyatakan diri akan membangkitkan literasi di Kabupaten Demak yang semula dinilai sangat rendah.
Bahkan, pria yang biasa dipanggil Nasir Jali tersebut mengaku akan melakukan gebrakan dengam menyebarkan literasi sampai ke pelosok Desa.
"Literasi Demak harus bangkit. Kiprah Forum TBM Demak harus kita geliatkan. Saya akan mengoptimalkan TBM-TBM yang sudah ada," ucapnya, Sabtu (2/12)
Di tempat berbeda, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Demak, Haris Wahyudi Ridwan menyampaikan bahwa setiap organisasi dibutuhkan pemimpin yang mampu menjadi nahkoda yang baik, yakni dengan menjaga komitmen.
"Untuk itu, kami harapkan agar Nasir Jali dan pengurus Forum TBM memiliki komitmen kuat dan mampu menjalankan program kerja yang berkelanjutan," ucapnya.
Ia pun berharap Nasir dapat menggandeng TBM-TBM di Demak agar aktif dan maju, serta bersinergi dengan pihak yang peduli dengan kemajuan Forum TBM Kabupaten Demak.
- Syawalan, Makam Di Tengah Laut Ramai Dan Menjadi Wisata Religi
- Liburan Seru Saat Lebaran, Syawalan Jadi Daya Tarik Wisata Di Demak
- Plat Kendaraan Luar Kota Penuhi Parkiran Masjid Agung Demak Saat Salat Id