Tim Mahasiswa Program Studi (Prodi) D-3 Teknik Mesin Sekolah Vokasi (SV) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta ciptakan sepeda listrik narrow tilting tricycle.
- Perpus Keliling Dengan Gerobak Listrik, Bantu Literasi Warga Hingga Pelosok Kampung Kota Solo
- Empat Sekolah Dasar di Solo Ditutup Dua Minggu
- Kementerian Pendidikan Tinjau Langsung Gerakan Sekolah Sehat SMAN 1 Bandar
Baca Juga
Sepeda jenis ini merupakan salah satu alat transportasi tepat guna dari program pengabdian masyarakat UNS. Proyek yang diketuai oleh Hammar Ilham Akbar beranggotakan Nanda Adi Saputro, Irvan Yoga Pratama, Marwan Setyo Utomo, dan Rahmat Dwi Mardiyanto.
Sepeda listrik narrow tilting tricycle adalah sepeda yang penggerak utamanya motor listrik dengan dilengkapi roda tiga. Terdapat dua roda didepan dan satu dibelakang.
“Sepeda listrik narrow tilting tricycle adalah sepeda yang difungsikan untuk membantu penyandang disabilitas dalam hal transportasi di luar ruangan. Alat ini dapat membantu terutama bagi penyandang disabilitas fisik seperti distrofi ringan yang sulit dalam menjaga keseimbangan,” kata Hammar, Senin (18/9/2023).
Sepeda listrik narrow tilting tricycle mengadaptasi model sepeda lipat dengan memodifikasi garpu tunggal menjadi garpu ganda menyerupai kaki-kaki. Masing-masing bagian tersebut terhubung ke poros kemudi melalui lengan atas dan lengan bawah. Setiap sisi lengan dilengkapi dengan bearing untuk mengurangi gesekan saat lengan bergerak.
Alat ini dilengkapi dengan dua buah shock absorber di sisi kiri dan kanan poros kemudi yang terhubung dengan lengan bawah untuk menjaga kedua roda tetap dalam keadaan seimbang. Tidak hanya itu, Sepeda listrik narrow tilting tricycle diciptakan hybrid.
Tidak hanya dikayuh tetapi juga dilengkapi motor listrik sebagai penggerak yang terpasang pada roda belakang. Tujuannya untuk memudahkan penyandang disabilitas untuk menjalankan sepeda ini tanpa mengeluarkan tenaga yang besar, dan juga baterai sebagai sumber penyimpan tenaga yang dapat diisi ulang.
Tim Mahasiswa UNS menilai bahwa hadirnya sepeda listrik narrow tilting tricycle menjadi solusi yang tepat guna menyelesaikan permasalahan tersebut. Dengan begitu, sepeda jenis ini dapat digunakan untuk membantu transportasi kaum penyandang disabilitas, terutama penderita disabilitas fisik seperti distrofi ringan, yang sulit dalam menjaga keseimbangan.
"Proyek sepeda listrik narrow tilting tricycle juga bekerjasama dengan National Paralympic Comitte (NPC) Indonesia sebagai mitra. Organisasi ini merupakan wadah keolahragaan penyandang disabilitas di Indonesia yang berwenang mengoordinasi kegiatan olahraga prestasi bagi penyandang disabilitas," pungkasnya.
- Urban Farming Segera Masuk Dalam Mata Pelajaran di Sekolah Negeri Kota Semarang
- Wali Kota Hendi Dikukuhkan Sebagai Mahasiswa Baru Doktoral Undip
- BBGP Jawa Tengah Gelar Saresehan P5 Dalam Gelar Merdeka Berbudaya