MyRepublik Rambah Kota Solo Demi Perluasan Cakupan Layanan Internet

MyRepublic terus memperluas area cakupanan layanan internet ke seluruh Indonesia, termasuk kawasan Soloraya.


Director Sales and Marketing MyRepublic, Iman Syahrizal berharap bertambahnya layanan semakin banyak masyarakat Indonesia merasakan pengalaman berinternet terbaik untuk menunjang semua aktivitas online di rumah.

Menurutnya, Kota Solo menjadi kota ke-19 MyRepublic dalam memperluas cakupan area. Untuk memenuhi permintaan konsumen yang ada, MyRepublic Solo kini sudah memiliki 10.000 titik sambung dengan fokus di area residensial.

"Perluasan cakupan ke area Solo merupakan bagian dari rencana MyRepublic untuk memenuhi permintaan konsumen akan internet fiber unlimited di kota Solo," paparnya di sela-sela peresmian cabang kantor cabang MyRepublic Jl. Hasanudin Nomer 98D, Punggawan, Banjarsari, Kamis (13/10).

Beberapa kecamatan yang sudah masuk ke dalam area coverage seperti Purwosari, Kartopuran, Gumpang Kartasura, Mojosongo, Mojolaban, Kauman, Semanggi, Panularan, Sondakan, Gumpang, Puspowarno dan terus berkembang ke area lainnya.

"MyRepublic juga memberikan layanan after sales yang memudahkan pelanggan," imbuhnya. 

Ditambahkan Imam, pihaknya juga memiliki program CSR untuk bantuan internet gratis di ruang-ruang publik yang ada jaringan MyRepublik. Saat ini difokuskan untuk koneksi internet gratis untuk rumah ibadah seperti masjid, gereja dan rumah ibadah lain dan sekolah.

"Di seluruh Indonesia sudah ada 86 titik layanan internet gratis di rumah ibadah Untuk wilayah Solo sedang kita data. Nanti kita berikan free untuk rumah ibadah dan sekolah," ungkapnya. 

Chief Technology Officer, Hendra Gunawan menambahkan, pihaknya juga bersinergi dengan Smartfren juga memperluas jaringan fiber optik. My Republik juga memiliki layanan unggulan di produk gamer.  

"Di Indonesia produk ini  yang sangat diunggulkan oleh para gamer karena mempunyai latensi yang sangat kecil. Download game kapasitas besar dalam waktu singkat dengan dengan koneksi yang stabil dan anti lag," pungkasnya.