Terhitung mulai tanggal 1 Febuari 2024, Kereta Api Indonesia (KAI) Services hanya memberlakukan penggunaan Kartu Uang Elektronik untuk transaksi pembayaran parkir di Stasiun Solo Balapan Solo, Jawa Tengah.
- Wali Kota Magelang: Sampah itu Masalah Habit
- Yege Steak Keboen, Bukan Sekedar Restoran Biasa
- BARDI Siap Bersaing di Pasar Smart Home
Baca Juga
Dijelaskan oleh Manager Humas KAI Services, Nyoman Suardhita, diterapkannya penggunaan Kartu Uang Elektronik ini diharapkan bisa mempermudah para pengguna area parkir di Stasiun Solo Balapan dalam melakukan transaksi pembayaran.
“Per tanggal 1 Febuari 2024 ini kami sudah menerapkan penggunaan Kartu Uang Elektronik sebagai alat pembayaran transaksi parkir di Stasiun Solo Balapan. Selain lebih praktis, penggunaan Kartu Uang Elektronik ini juga dimaksudkan untuk mengurangi antrian kendaraan di pintu keluar stasiun saat jam padat.” Ujar Nyoman.
Nyoman menambahkan, untuk Kartu Uang Elektronik yang dapat digunakan antara lain Tapcash (Bank BNI), Emoney (Bank Mandiri), Brizzi (Bank BRI), Flazz (Bank BCA), serta Kartu Multi Trip KRL.
Pengguna parkir diharapkan dapat memastikan terlebih dahulu saldo di Kartu Uang Elektroniknya mencukupi saat melakukan transaksi di pintu keluar Area Parkir Stasiun Solo Balapan yang berlokasi di Jalan Wolter Monginsidi Banjarsari, Kota Surakarta, Jawa Tengah.
Sistem pembayaran cashless ini menjadi bagian dari pelayanan KAI Services untuk semua pelanggan yang menggunakan jasa parkir di area parkir yang dikelola oleh KAI Services.
"Harapan kami, dengan diberlakukannya sistem pembayaran cashless, pelanggan lebih praktis, mudah, dan aman ketika bertransaksi di area parkir KAI Services,” pungkasnya.
- Gelar Bazar, Gerai Kopi MI Wonodri Dorong UMKM Bangkit Kembali
- Masyarakat Demak Makin Minat Kembangkan Wirausaha
- Cabai dan Daging Dorong Deflasi di Jateng