Menteri Hukum dan HAM RI Yasonna H Laoly menyerahkan secara langsung penghargaan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) kepada Kepala Rutan Kelas IIB Salatiga, Redy Agian di Jakarta.
Predikat WBK disandang Rutan Salatiga ini, setelah sebelumnya berjuang selama empat tahun lebih.
"Hasil ini merupakan kerja keras seluruh jajaran Rutan Salatiga, tidak lupa kami persembahkan piala ini untuk Karutan yang lama Bapak Andri Lesmano yang sudah berjuang bersama dalam mewujudkan WBK," kata Redy Agian usai acara, Jumat (15/12).
Dengan hasil positif ini ia berharap besar dapat memompa semangat pegawai untuk berkinerja lebih baik.
Sekaligus mewujudkan pemerintahan yang bersih dan memberikan pelayanan prima kepada seluruh warga binaan dan masyarakat.
"Prestasi dipenghujung tahun 2023 ini patut kita syukuri. Kedepan dengan hasil positif ini diharapkan memompa semangat pegawai untuk berkinerja lebih baik, mewujudkan pemerintahan yang bersih dan memberikan pelayanan prima kepada seluruh warga binaan dan masyarakat," jelasnya.
Redy juga menekankan para pegawai tidak jumawa dengan raihan penghargaan yang sudah didapat.
Terus tebarkan budaya kerja birokrasi yang anti korupsi serta memberikan kinerja berkualitas sehingga beroutput pada pelayanan publik yang prima dan semakin baik.
- Razia Kamar Tahanan, Karutan Kelas IIB Salatiga Pastikan Tidak Ada Narkoba
- Petugas Rutan Salatiga Komitmen Berikan Pelayanan Prima ke Napi