Mayor Jenderal TNI Tandyo Budi Revita, S.Sos. hari ini, Rabu (27/12) secara resmi menerima tongkat komando sebagai Panglima Kodam IV Diponegoro. Mayjen Widi Prasetijono selanjutnya dipromosikan sebagai Dan Kodiklat TNI dengan pangkat bintang tiga.
- 92 Warga Binaan Lapas Semarang Terima Remisi Khusus Natal, 2 Diantaranya Langsung Bebas
- AKBP Ronni Bonic Resmi Nahkodai Polres Kudus
- UU TNI Disahkan! Pengamat: Perlu Bagi Negara Tetapi Masyarakat Khawatir Jadi Korban
Baca Juga
Serah terima jabatan dari Mayjen TNI Widi Prasetijono, dilakukan di Lapangan Parade Kodam dilanjutkan pisah sambut di Balai Diponegoro.
Mayjen Tandyo merupakan lulusan Akademi Militer 1991 yang berasal dari kecabangan Infanteri. Dia lahir di Surakarta pada 21 Februari 1969 (usia 54 tahun). Sebelumnya, jenderal bintang dua ini menjabat Kabadiklat Kemhan.
Riwayat jabatannya adalah Dan Tim Khusus Combat Intelligence (CI) Yonif Linud 330/Tri Dharma (1995), Danyonif Linud 330/Tri Dharma (2011, ) Danbrigif Linud 17/Kujang I (2011—2012), Asops Kasdam VII/Wirabuana (2014), Danrindam IX/Udayana (2015).
Selanjutnya, Danmentar Akmil (2015), Danrem 142/Taroada Tarogau (2016), bPaban III/Sopsad (2017—2018), Paban III/Latga Sops TNI (2018), Dir Bela Negara Ditjen Pothan Kemhan (2018—2019), Dirrah Komhan Ditjen Strahan Kemhan (2019—2021), Kabadiklat Kemhan (2021—2024), serta Pangdam IV/Diponegoro (2024—Sekarang).
- Perlu Diketahui: Polri Luncurkan Traffic Attitude Record (TAR) Dan Face Recognition (FR)
- Polda Jateng Kalah Praperadilan, Pengadilan Perintahkan Penyidikan terhadap Tersangka Notaris Yustiana Servanda
- Eksekusi Pengosongan Rumah Di Semarang, Picu Kericuhan Dan Isak Tangis