- Peringati Maulid Nabi, Ribuan Elemen Masyarakat Batang Gelar Kirab Kebangsaan
- Warga Binaan Lapas Semarang Kumandangkan Sholawat Bersama
Baca Juga
Sebanyak 105 warga binaan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Banjarnegara, tampak khusyu mendengarkan wejangan K.H. Ahmad Syukron, pengasuh pondok pesantren Roudlotul Qur'an Banjarnegara, saat gelar pengajian dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1446 H, di Aula Gatotkaca Rutan Banjarnegara, Jumat (20/9).
Para warga binaan pun seperti termotivasi untuk memperbaiki diri dalam menjalani kehidupan di masa yang akan datang. Seperti diakui AK (40) yang mengaku, pengajian ini memberikan motivasi baru untuk dirinya.
"Saya merasa lebih tenang dan termotivasi untuk memperbaiki diri, kegiatan seperti ini sangat membantu kami untuk tetap dekat dengan Allah, meski berada dalam keterbatasan," ungkap AK.
Sementara itu, dalam tausyiahnya, K.H. Ahmad Syukron, mengingatkan pentingnya meneladani akhlak mulia Rasulullah SAW dalam segala aspek kehidupan.
Ia juga mengajak para warga binaan untuk menjadikan pengajian ini sebagai sarana introspeksi dan meningkatkan ibadah selama berada di dalam rutan.
"Tidak ada kata terlambat untuk berubah menjadi lebih baik, di sinilah kesempatan kita untuk lebih dekat kepada Allah SWT dan mencontoh Nabi Muhammad dalam setiap langkah kita," pesan K.H. Ahmad Syukron.
K.H. Ahmad Syukron menerangkan, manusia dalam hidupnya tidak jauh dari ujian, seperti adanya rasa khawatir, kurangnya harta benda dan ujian yang lain. Sabar dan istiqomah adalah kunci untuk menjalani ujian yang diberikan oleh Allah SWT.
Kepala Rutan Kelas IIB Banjarnegara Bima Ganesha Widyadarma menyampaikan, giat peringatan Maulid Nabi merupakan momen yang tepat untuk mengajak warga binaan kembali merenungi keteladanan Rasulullah SAW.
"Nabi Muhammad adalah contoh teladan terbaik dalam kehidupan sehari-hari, dengan mengikuti jejak Rasulullah, kita dapat menjalani kehidupan yang lebih baik, penuh kasih sayang dan kepedulian terhadap sesama," ujar Bima kepada RMOLJateng.
Masih kata Bima, pengajian ini merupakan salah satu program pembinaan rohani yang rutin diadakan di Rutan Kelas IIB Banjarnegara. Melalui kegiatan-kegiatan seperti ini, para warga binaan diharapkan memiliki bekal moral yang kuat saat mereka kembali ke masyarakat nantinya.
Sekedar informasi, acara yang bertemakan "Momentum Meningkatkan Ketakwaan dan Keimanan serta Suri Tauladan Rasulullah sebagai Rahmatan Lil 'alamin", ini dihadiri langsung oleh Kepala Rutan Banjarnegara, Pejabat Struktural, para pegawai, serta 105 warga binaan.
Kegiatan ini diawali dengan melantunkan ayat suci Al-Quran oleh M. Pinggala selaku Staf pelayanan tahanan dan pembacaan arti oleh Yesi Septiyani, selaku CPNS Rutan Banjarnegara.
- Derita Berlapis Korban Penusukan Pacar, Luka Tikam Hingga Berhenti Bekerja
- Hidupkan Semangat Kartini Lewat Lari dan Ekonomi Kerakyatan
- Produk Inovatif Warga Binaan Lapas Batang Bersaing secara Nasional