Pengusaha asal Grobogan, Joko Suranto membangun sebuah masjid di lokasi gempa bumi di Cianjur, Jawa Barat, sedianya sudah bisa digunakan untuk Salat Idul Fitri tahun ini.
- Crazy Rich Grobogan Kembali Bangun Gedung SMP Negeri 2 Karangrayung dan Jalan Alternatif Sendangharjo
- Datangi Sejumlah Tokoh Solo, Joko Suranto Crazy Rich Grobogan Siap Nyapres?
Baca Juga
“Masjid di tempat bencana sudah selesai. Rumah belum selesai. Orang situ saja yang nyumbang gak tahu kalau mas Joko. Tahunya REI. Ya REI ya mas Joko, makanya saya datangi," kata Anggota DPR RI Dedi Mulyadi, dalam podcast miliknya Lembur Pakuan Channel yang menemui sosok Joko Suratno, Rabu (19/4).
Terkait pembangunan masjid, Joko yanh dikenal sebagai Crazy Rich Grobogan pun malu-malu menjawab karena menurut dia adalah kebaikan memang sudah seharusnya dilakukan.
"Malam hari di-WA kawan yang di sana, datang ke sana gak bisa (usai gempa). Katanya bangun masjid kebutuhan sekian, ya kita transfer saja. Tidak tahu masjidnya ada atau tidak. Ternyata dikabarin sudah jadi," ucap dia.
Dahulu, lanjut dia, masjid tersebut rusak parah kini sudah berdiri kembali dan indah sehingga bisa digunakan untuk tarawih dan salat Ied pada Hari Raya Idul Fitri.
Joko tak hanya membangun asal berdiri, tetapi masjid dibangun dengan bahan bangunan GRC yakni material yang kuat dan kemampuannya terbukti untuk menahan gempa hingga badai.
Bahkan setelah masjid selesai, dana pembangunan masih tersisa, sehingga bisa untuk memajukan masjid.
"Bahan bangunannya GRC. Karena ada trauma bencana. Kalau terjadi gempa, tidak berbahaya," jelas Joko.
Menurut dia, bantuan demi bantuan yang digelontor dengan nilai banyak bagi orang, sebagai bentuk cara untuk mendorong agar wilayah terkena gempa di Cianjur cepat pulih. Satu di antaranya yakni dengan membangun kembali fasilitas publik berupa masjid yang rusak.
"Namanya sodaqoh addict dan bahagia. Happy memberi orang. Kabaikan harus dipaksakan. Udah hajar terus saja, nanti terbiasa," ungkap Joko.
- Crazy Rich Grobogan Kembali Bangun Gedung SMP Negeri 2 Karangrayung dan Jalan Alternatif Sendangharjo
- Datangi Sejumlah Tokoh Solo, Joko Suranto Crazy Rich Grobogan Siap Nyapres?