Masa Pendaftaran CPNS Pemkot Semarang Diperpanjang Sampai 26 Juli

Pendaftaran CPNS dilingkungan Pemerintah Kota Semarang yang seharusnya ditutup pada hari ini, Rabu (21/7), diundur hingga Senin (26/7).


Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Semarang, Litani Satyawati mengatakan hingga saat ini sudah ada sekitar 17 ribu peserta yang sudah melakukan pengisian formulir. Sebanyak 11.900 peserta sudah mendaftar dan memilih formasi.

"Sebenarnya hari ini ditutup (Kemarin,red), tapi diperpanjang sampai 26 Juli. Adanya PPKM Darurat membuat kesulitan dalam mengurus berkas, sehingga perpanjangan ini bisa dimanfaatkan dengan baik," kata Litani, Rabu (21/7).

Litani mengatakan peminat yang mendaftar di Pemkot Semarang memang mayoritas dari dalam kota Semarang. Namun dari luar kota seperti Bandung, Jakarta dan Sukawesi juga ada.

Pihaknya mengatakan formasi yang dibuka oleh Pemkot Semarang semuanya terisi dan tidak ada yang kosong.

"Total ada 187 formasi jabatan yakni 27 merupakan tenaga kesehatan dan 161 tenaga teknis. Seluruh jabatan tersebar di semua organisasi perangkat daerah (OPD) kecuali Disbudpar, DPMPTSP, Dinas Perikanan, dan Inspektorat," paparnya.

Jabatan yang minatnya sedikit, ada 23 jabatan yaitu ahli pertama arsiparis, instruktur, pekerja sosial, pengawas kemetrologian, pengendali dampak lingkungan, penggerak swadaya masyarakat, penyuluh perindustrian dan perdagangan, pranata komputer, pustakawan, surveyor pemetaan, teknik pengairan.

Kemudian, pengelola irigasi, pengelola media center dan kemitraan media, pengelola perpustakaan, pengelola situs atau web, penyusun laporan keuangan, pranata reproduksi arsip. Selanjutnya, terampil arsiparis, operator sistem informasi administrasi kependudukan, pranata laboratorium pendidikan, dan pustakawan.

Adapun formasi jabatan tenaga kesehatan yang masih sedikit peminat ada 15 yaitu ahli pertama apoteker, dokter gigi, dokter spesialis kulit dan kelamin, epidemiologi kesehatan, nutrisionis, penyuluh kesehatan masyarakat.

Lalu ada perekam medis, pranata laboratorium kesehatan, sanitarian, teknisi elektromedis, terapis gigi dan mulut. Ada pula terampil nutrisionis, perekam medis, sanitarian, dan terapis gigi dan mulut yang masih sedikit peminat.

"Diperpanjangnya masa pendaftaran ini masih bisa ditingkatkan lagi dan dimanfaatkan masyarakat sesuai dengan pendidikannya," pungkasnya.