Pergerakan relawan Ahmad Luthfi di Kabupaten Tegal makin masif. Selain memasang poster dan baliho, relawan Balane Luthfi juga memfasilitasi pemberdayaan UMKM.
- DPRD Jateng Gelar Rapat Paripurna Umumkan Gubernur Dan Wakil Gubernur Terpilih
- Resmi: KPU Serahkan Hasil Penetapan Gubernur Dan Wakil Gubernur Jateng Kepada DPRD
- KPU Jawa Tengah Tetapkan Pemenang Pilkada Serentak 2024, Jadwal Kemungkinan Mundur Sampai Maret
Baca Juga
"Sekitar 2.500 UMKM di Kabupaten Tegal siap mendukung Ahmad Luthfi jadi Gubernur Jawa Tengah," kata Koordinator Balane Luthfi, Bambang Irawan, Rabu (3/7).
Ia menyebut ada 2.500 pelaku usaha UMKM yang siap bergabung dengan Balane Luthfi. Pihaknya siap memfasilitasi pemberdayaan para UMKM.
Fasilitasi itu mulai dari program-program yang sifatnya pemberdayaan mulai dari permodalan sampai pelatihan.
Bambang menegaskan, gerakan pemberdayaan UMKM Balane Luthfi mendapat respons yang sangat baik dari pelaku usaha.
"Banyak yang ingin gabung, tapi kami akan terus bergerak dengan semangat manfaat bagi pelaku usaha,"tandasnya.
Di sisi lain, pemasangan banner UMKM Balane Lutfhi sudah tersebar sampai ke desa-desa di 18 Kecamatan. Angka itu bisa bertambah dengan terus menyebarnya Balane Luthfi.
Pelaku usaha Reklame Roland Slawi, Andika berharap agar para pelaku usaha UMKM diberikan perhatian khusus. Khususnya berupa pelatihan maupun bantuan peralatan dan modal usaha.
" Semoga kalau pa luthfi terpilih jadi Gubernur, semoga semuanya bisa terealisasi dan terwujudkan," tuturnya.
- Tasyakuran Peresmian Kantor Baru IWO Kota Tegal, Ketua IWO: Jaga Marwah Organisasi
- Kawal Ibadah Jumat Agung, Polres Tegal Siap Lindungi Kebebasan Beragama
- Komitmen KPH Pekalongan Barat Terhadap Penanganan Kerusakan Hutan Lindung