Mahasiswa KKN Undip menciptkan alat pakan ikan otomatis untuk pemilik ternak ikan di Desa Babadan Kecamatan Karangdowo Kabupaten Klaten guna menghemat tenaga dan watu para peternak ikan.
- Sebanyak 3.010 Porsi Disiapkan SPPG Lanud Adi Soemarmo
- Giliran Siswa-Siswi SMP Al-Iman Parakan Diedukasi INCAKAP Oleh Dinkominfo
- Manajer Pegadaian Kudus Bongkar Tips Merintis Bisnis Dihadapan Mahasiswa UMK
Baca Juga
Alat pakan ikan otomatis merupakan salah bentuk dari teknologi tepat guna.
Teknologi sangat penting dalam meningkatkan efisiensi produksi dan menunjang pelaksanaan intensifikasi akan tercapai penerapan perikan yang berkelanjutan.
Para peternak ikan dalam mencapai efisiensi diperlukan inovasi berupa teknologi yang dapat mendukung para peternak, salah satunya dengan alat pakan ikan otomatis.
Pemberian pakan ikan otomatis dapat menghemat tenaga, waktu dan materi para peternak ikan.
Dengan keadaan para peternak ikan di Desa Babadan yang dimana masih memilik kesibukan yaitu bertani, maka masih sering terjadi pemberian pakan ikan yang tidak teratur. Dengan permasalahan tersebut dapat berdampak buruk bagi pertumbuhan ikan.
Mahasiswa KKN Undip, Ronaldo, selaku Mahasiswa KKN Tim 1 Undip telah melakukan penyerahan hasil dari program monodisiplin yaitu “Alat Pakan Ikan Otomatis”.
"Dari pembuatan pakan ikan otomatis dapat menunjang keberhasilan produksi perikanan dimana akan tercapai penerapan perikanan yang berkelanjutan," ujar Ronaldo, Rabu (8/2/2023).
Dijelaskan Robaldo, teknologi ini memiliki manfaat yang cukup besar dalam mempermudah para peternak dan lebih efisien.
"Teknologi pakan ikan otomatis dibuat dari bahan-bahan yang mudah didapatkan dan juga menggunakan barang-barang bekas seperti gallon Le Mineral sebagai tangki penyimpan pelet dan penutup komponen kelistrikan pakan ikan otomatis," tambahnya.
"Pompa listrik yang berkerja mendorong pelet melalui pipa dan pipa sebagai saluran keluarnya pelet dari tangki dan pipa juga digunakan sebagi rangka bangunan pakan ikan otomatis," imbuh Ronaldo.
Ditambahkan Ronaldo, cara kerja alat pakan ikan otomatis ini sangatlah simpel. Dimana para peternak hanya perlu mengatur Timer Digital agar pompa listrik aktif dan mendorong pelet keluar melalui pipa ke kolam.
- Menjelajahi Ilmu dan Budaya: UKSW dan Czech University of Life Sciences Prague Gelar Summer School Training Course
- Rektor UNS Lantik 694 Mahasiswa Baru Program Pascasarjana
- Start dari Semarang, Faber-Castell Gelar Family Art Competitions di 30 Kota