Lima atlet silat Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) lolos ke Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) XVII Sumatera Barat Tahun 2022 akan digelar pada 11-19 November 2022.
- Warga Malang Penuntut Korban Tragedi Kanjuruhan Disambut Panser Biru di Semarang
- Diwarnai Drama Tos-tosan, Persipa Pati Maju ke Semifinal Piala Suratin Jawa Tengah
- Tragedi Kanjuruhan, GPK Desak Reformasi Total Penyelenggaraan Sepak Bola Indonesia
Baca Juga
Lima atlet tersebut merupakan peraih medali emas, yakni Ahmad Muzaki dan Arif Mubarok di seni ganda putra, Ginting Baharudin Putra tanding di kelas D putra, Amar Abdullah Dani bertanding di kelas E putra, dan Muhammad Ikmal Akbar bertanding di kelas G putra.
"Membanggakan, ada lima atlet UMS peraih medali emas yang lolos pada POMNAS, ada sejumlah atlet peraih perak juga yang membanggakan," kata Koordinator Kontingen Pomprov UMS Nur Subekti, S.Pd., M.Or, Kamis (8/9).
Selain itu Nur Subekti yang akrab dipanggil Bekti juga menyampaikan bahwa UMS meraih perak di kelas Tanding A putra oleh Muhammad Iqbal Saputra, Tanding C putri oleh Muhammad Ikmal Akbar, dan Perunggu di Tanding Kelas C putra oleh Rehan budianto dan Seni Tunggal Putri oleh Luthfia Nur Putri Azizah.
"Total UMS berhasil raih empat medali emas, dua medali perak dan dua medali perunggu dalam Pomprov Cabang Silat Tahun 2022," tegas Bekti.
Laga pencak silat Pomprov Jateng digelar di Edutorium UMS, Sukoharjo, berlangsung dari 5-8 September di Gedung Edutorium UMS.
Diketahui pada POMNAS XVII Sumbar akan mempertandingkan 14 cabang olahraga diikuti lebih dari 5.000 atlet mahasiswa se-Indonesia.
- Puluhan Penutur Asing Asal Australia Belajar Bahasa dan Budaya Indonesia di UKSW
- EASE 2023 Jadi Wadah Mahasiswa UKSW dan KGU Jepang Perkuat Kolaborasi Internasional
- Fatayat NU dan CLA Group Bagikan 1.000 Takjil