Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letnan Jenderal TNI Ganip Warsito , Kabaharkam Polri Komjen Arief Sulistyanto, Wakil Gubernur Jawa Tengah H. Taj Yasin Maimoen , Walikota Semarang Hendrar Prihadi dan Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Irwan Anwar meninjau Rumah Isolasi di Rumah Dinas WaliKota Semarang, Minggu (25/7). Rumah Dinas WaliKota Semarang difungsikan sebagai tempat isolasi terpusat pasien Covid-19.
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengatakan keberadaan tempat isolasi terpusat merupakan bentuk antisipasi apabila terjadi kemungkinan terburuk yang dialami pasien Covid-19 dengan bertujuan untuk menampung pasien Covid-19 dan memberikan pelayanan terbaik. Dengan adanya tenaga kesehatan yang bertugas setiap waktu dan fasilitas kesehatan yang dilengkapi obat-obatan termasuk tabung oksigen, akan dapat melayani pasien Covid-19 dengan lebih optimal.
- Jenderal Andika Diharapkan Tuntaskan Kasus Penembakan Tiga Prajurit TNI
- Muncul Klaster Covid-19 Dari PTM, Pemkot Solo Siapkan Lokasi Isoter
- Terima Wing Penerbang, Puan Maharani Joy Flight dengan Jet Tempur