Partai Gerindra mengumpulkan 100 koordinator saksi untuk Pemilu 2024 di Kabupaten Batang. Mereka diberi bimbingan teknis agar bisa siap memenangkan pemilu.
- Survei Aksara Terbaru Pilwakot Semarang, Unggulkan Pasangan Agustin-Iswar Raih 45,2 %
- Menteri Susi & Fahri Hamzah Sama-sama Didukung Netizen Perang Twit Soal Illegal Fishing
- 56 Personil Polres Salatiga Siap Amankan TPS di Kebumen dan Brebes
Baca Juga
Hal itu disampaikan Koordinator saksi Gerindra Jateng untuk Dapil X DPR RI serta Dapil XIII DPRD Jateng, Aziz Swarsono, saat ditemui, Selasa (9/1).
"Hari ini kami melakukan bimtek dengan mengundang koordinator saksi kecamatan. Nantinya setelah dari sini, mereka akan melakukan bimtek untuk saksi TPS," katanya.
Pihaknya membekali para saksi dengan aturan main KPU saat pemilu sehingga bisa mengawal pemilu. Mulai dari perhitungan suara tingkat TPS hingga tingkat pusat.
Aziz mengungkapkan, pada Pemilu 2024, jumlah orang ingin menjadi saksi Partai Gerindra atau Prabowo-Gibran membludak. Bahkan dirinya terpaksa menolak pendaftar.
Keadaan itu berbanding terbalik dengan Pemilu 2014 serta 2019. Saat itu pihaknya kesulitan mencari saksi.
"Kami dengar dari kolega kami (partai koalisi) mereka kesulitan mencari saksi. Tapi Gerindra berbeda. Ini tanda kemenangan Prabowo," ucap Aziz.
Ia menyebut ada syarat khusus menjadi saksi Gerindra yaitu harus loyal pada Prabowo Subianto dan Gerindra.
- Caleg "Belum Aman": Berjam-jam Pantau Langsung Rekap Suara Di Tingkat Kecamatan
- Ciptakan Pemilukada yang Aman dan Damai, Polres Wonogiri Undang Ustad Adi Hidayat
- Fraksi PKB Jateng Canangkan Slogan Jateng Bangkit