Kota Lama Semarang Menginspirasi Pengunjung Untuk Nikmati Libur Panjang

Kota Lama Semarang, Saat Libur Panjang Ramai Pengunjung Nikmati Wisata Sejarah Dan Berburu Foto, Minggu (10/03) Siang. Dicky A Wijaya/RMOLJateng
Kota Lama Semarang, Saat Libur Panjang Ramai Pengunjung Nikmati Wisata Sejarah Dan Berburu Foto, Minggu (10/03) Siang. Dicky A Wijaya/RMOLJateng

Pengunjung ramai menikmati suasana Kota Lama Semarang, ikon wisata sejarah dan pariwisata. Saat libur panjang akhir pekan, Hari Raya Nyepi 2024, dan jelang Ramadan, pada Minggu (10/3) sore tempat ini semakin ramai. 


Pantauan RMOLJateng sore ini menunjukkan bahwa banyak pengunjung jalan-jalan menyusuri sudut-sudut kawasan berarsitektur bangunan sejarah peninggalan Belanda itu, serta sebagian lain asyik berburu foto menarik. 

Tempat favorit bagi pengunjung salah satunya adalah Taman Gereja Belenduk. Di situ, pengunjung bisa duduk santai sambil menikmati kawasan wisata sejarah dengan corak bangunan-bangunan tua yang hingga kini kokoh berdiri di tengah era digitalisasi. Justru, latar bangunan tua dimanfaatkan para pengunjung untuk foto-foto mengabadikan kunjungannya. 

Mereka asyik mencari foto terbaik. Bahkan mereka rela jalan kaki keliling satu bangunan ke bagian lain mencari spot foto yang dirasakan paling bagus. 

Salah satu wisatawan, Rere gadis muda berasal dari Bandung menuturkan, Semarang dan Bandung mempunyai wisata yang daya tariknya mirip dan hampir sama. Apalagi wisata sejarah, namun pemerintah kotanya lebih perhatian sehingga pengelolaan wisata bagus dan nyaman dikunjungi. 

"Bagusnya Semarang tertata dibandingkan Bandung. (Di Bandung-red) ada bangunan-bangunan bersejarah era kolonial juga tetapi tidak diperhatikan dan sama sekali tak terawat. Di sini, kawasan sejarah di tata dan ada perhatian serius pemerintah kotanya untuk mengelola wisata jadi nilainya unggul dan menarik bagi wisatawan," kata dia. 

Menikmati wisata di Kota Lama dianggap seolah-olah mengajak pengunjung berada di masa sejarah perjuangan kemerdekaan.

Indira, pengunjung asal Tegal senang dan nyaman berwisata di kawasan Kota Lama Semarang. Dirinya bersama keluarga bisa menikmati suasana sore di tempat penuh nuansa sejarah. 

"Sebenarnya tidak murni wisata saja, tetapi kebetulan ada acara jadi mampir jalan-jalan ke Kota Lama. Senangnya di sini nuansa sejarahnya kental dan terasa seakan membawa kita ke masa lampau. Sore di Kota Lama bagus, sunset semoga terlihat bisa foto-foto dan nongkrong santai di taman lihat ramainya pengunjung dan kendaraan," jelasnya. 

Setiap sudut jalan dan bangunan tertentu di Kota Lama, bagi para pecinta foto bisa untuk hasil bagus sekali. Foto yang didapatkan variasinya pun beragam. Selain itu pengunjung bisa pindah ke tempat lain di sekitarnya dengan menghasilkan foto-foto lebih bervariasi. 

Saat ramai pengunjung, Purnomo salah satu fotografer mengatakan, sulit menentukan spot foto menarik, pengunjung mesti gantian untuk dapat foto di tempat yang diinginkan. 

"Nah, ini sulitnya pada waktu ramai liburan banyak pengunjung. Harus gantian, agar bisa dapat foto di spot favorit. Kita juga menyediakan jasa foto bagi pengunjung, lokasinya siap akan dipilihkan terbaik agar wisatawan puas dan tidak kecewa," ujar dia.