Korban Sodomi yang Melapor ke Polres Batang Terus Bertambah

Jumlah korban sodomi anak di Kabupaten Batang terus bertambah. Total ada delapan korban yang resmi melapor atau tambah tiga pelapor dibanding hari sebelumnya.


Kapolres Batang AKBP Irwan Susanto melalui Kasatreskrim Polres Batang AKBP Yorisa Prabowo menyebut pelaku sudah resmi jadi tersangka. 

"Kami laksanakan pengembangan dan kita dalami, terkait dengan motif, kemudian data jumlah korban karena korban tidak menutup kemungkinan pasti akan bertambah," katanya, Jumat (6/1). 

Adapun jumlah korban lebih dari pelapor resmi. Hal itu juga diakui oleh pelaku saat diperiksa. Bahkan, pengakuan sementara tersangka menyebut melakukan pelecehan seksual dalam bentuk sodomi pada sembilan anak. Yorisa berujar tersangka mengakui melakukan sodomi dan sekadar menggerayangi. 

Kepala Bidang Pemberdayaan Perlindungan Perempuan dan Anak DP3AP2KB Kabupaten Batang, dr Untari Budiastuti mengatakan, berkoordinasi dengan pihak RSUD untuk melakukan pendampingan korban untuk melakukan visum. 

"Selanjutnya kita koordinasi juga dengan PPA Polres Batang untuk penanganan pada korban-korban kekerasan seksual pada anak," jelasnya.

Pihaknya juga melakukan pendampingan psikologis, apabila membutuhkan asesement lanjutan, DP3AP2KB minta bantuan psikolog ke dinas provinsi.