Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 0717/Grobogan, Letkol Arh Muda Setyawan memimpin acara tradisi penerimaan anggota baru yang bertugas di Kodim 0717/Grobogan. Tradisi itu dilakukan untuk memelihara serta meningkatkan motivasi juang prajurit, patriotisme, etos kerja, soliditas dan komitmen pengabdian prajurit.
- Selamatkan Pengunjung Terserat Ombak Di Pantai Ketawang, 4 Pemancing Dapat Penghargaan Dari DPC PKB Purworejo
- Momen Haru Pertemuan Kembali Antara Keluarga Dan Kucing Peliharaan Yang Tertinggal Di Rest Area
- Niat Nyampah Dari Jembatan, Malah Nyemplung Setelah Kaget Diklakson
Baca Juga
Acara tradisi penyambutan diawali dengan pengalungan bunga oleh Dandim 0717/Grobogan didampingi Ketua Persit KCK Cabang XXXVIII Dim Grobogan kepada tiga perwira baru di pintu gerbang Kodim 0717/Grobogan.
Acara dilanjutkan dengan jabat tangan diiringi lagu selamat datang oleh para perwira staf maupun para danramil beserta anggota menuju ke ruang Koridor Makodim.
Dandim mengatakan perpindahan satuan merupakan hal yang biasa untuk meningkatkan karier bagi prajurit yang bersangkutan.
“Selamat datang kepada perwira baru beserta istri, segera orientasi ke satuan baru, pelihara dan tingkatkan profesionalisme prajurit serta mantapkan soliditas satuan, agar mampu mengemban tugas kedepan,” ujar Dandim, Selasa (27/02) siang.
Ia menyebut tradisi penerimaan warga baru ini semata-mata agar lebih mengenal, mencintai dan mempunyai rasa memiliki dan dicintai masyarakat serta dapat membantu masyarakat dalam segala bidang.
“Sesuai arahan KASAD, anggota TNI AD harus dapat mengaplikasikan ilmunya langsung kepada masyarakat dan menjadi solusi dalam mengatasi kesulitan masyarakat di wilayah binaannya,” tegasnya.
Untuk diketahui personil baru yang masuk Kodim 0717/Grobogan adalah Kapten Inf Cecep Hidayat, Lettu Arh Darwanto, Lettu Inf Edi Sucipto.
- Bagi Ibu Hamil Di Banjarnegara, Lahiran Di Puskesmas Langsung Dapat Si Cantik Emas
- Kreak-Kreak Kembali Berulah! Malam Minggu Tawuran Kejar-Kejaran Sampai Masuk Gang
- Tasyakuran Peresmian Kantor Baru IWO Kota Tegal, Ketua IWO: Jaga Marwah Organisasi