Ketua Koalisi Indonesia Maju (KIM) Kota Salatiga Yuliyanto mengakui jika pihaknya menjalin komunikasi dengan PKS Salatiga.
- Warga Salatiga Kecewa, Walikota dan Dua PJ Walikota Tak Peduli Pasar!
- 14 Partai Pengusung Robby-Nina Siap Berdarah-darah
- Bunga dan William, 'Mas dan Mbak Duta Wisata Kota Salatiga 2024'
Baca Juga
"Betul. Komunikasi itu dua hari lalu. Dan sebagian Ketua KIM di Salatiga sekaligus Ketua DPC Gerindra Salatiga saya menjalin komunikasi dengan Pak Latif selaku DPD PKS Salatiga," kata Yuliyanto dikonfirmasi RMOLJateng, Minggu (4/8) malam.
Mantan Wali Kota Salatiga itu menegaskan, meski komunikasi sebatas via telepon namun poin dari mengajak PKS untuk bersama-sama partai tergabung dalam KIM di Salatiga membangun Salatiga di Pilwakot 2024-2029.
Tak hanya PKS, DPC Gerindra Salatiga juga menjalin komunikasi intens dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Salatiga.
Pada dasarnya, KIM menawarkan PKS dan PKB berkoalisi besar. Siapa pun Calon Wali Kotanya, disebutkan Yuliyanto pihaknya tidak keberatan jika Ketua DPD PKS Salatiga Latif Nahari sebagai Calon Wakil Wali Kota Salatiga di Pilwakot 2024-2029 ini.
"Memang belum ada nama Calon Wali Kota nya. Dan sejauh ini memang, di Gerindra sendiri juga menunggu instruksi dari DPP," imbuhnya.
- Lokananta Kembali Jadi Panggung Bintang Muda Musik Indonesia
- Agustina Wilujeng Minta Masukan Anak Muda Soal Pemkot Semarang
- Pemkot Semarang Apresiasi P3D Semar Cakep