Sebagai upaya mengejar target, Polres Semarang mensukseskan 2.454 dosis vaksin anak usia 6-11 tahun, Sabtu (15/1).
- RS PKU Muhammadiyah Karanganyar Miliki Layanan Hemodialisis Permudah Pengobatan Pasien Gagal Ginjal
- Vaksinasi Mobile Kodim 0726/Sukoharjo Sasar Penumpang Bus di Terminal Sukoharjo
- Dana Desa Naik untuk Penurunan Stunting dan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem
Baca Juga
Upaya memaksimalkan vaksinasi merdeka anak ini, dipusatkan di terminal Bawen serta dilakukan di jajaran Polsek.
Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika H A, SIK MH menerangkan pelaksanaan vaksinasi di wilayah Hukum Polres Semarang dengan menggelontorkan total 2.454 dosis sinovac yang disalurkan kepada anak-anak usia 6-11 tahun.
"Pelaksanaan ini kami juga menggandeng dari Pemkab Semarang, Kodim 0714 Salatiga dan relawan kesehatan," kata Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika H A, SIK MH.
Adanya varian baru COVID-19 yakni Omicron, diakuinya menjadi tantangan bagi jajarannya untuk menurunkan angka penularan dengan cara percepatan vaksinasi maupun memberikan imbauan untuk selalu menerapkan protokol kesehatan.
"Dengan vaksinasi terbukti dapat meningkatkan imunitas dan dapat menurunkan penyebaran COVID-19. Pada anak usia 6 hingga 11 tahun memiliki kekebalan tubuh yang lebih rendah dibandingkan orang dewasa," tandasnya.
Untuk itu, pihaknya akan melaksanakan percepatan vaksinasi untuk anak-anak.
Pelaksanaan vaksinasi juga dilakukan dengan mengajak anak-anak yang sudah divaksin bermain kuis berhadiah.
Termasuk hiburan dan kuis serta menyediakan macam-macam hadiah untuk anak-anak guna menghalau rasa takut saat disuntik.
- Emoh Ditolak, Pemkot Semarang Ingatkan Pentingnya Vaksinasi
- Cegah Stunting, Pemkab Batang Timbang Belasan Ribu Balita Secara Serentak
- Tarif Medical Chek Up di Grobogan Mahal, Pelamar CPNS dan P3K Beralih di RS Sragen dan Boyolali