Kecelakaan Truk Versus Carry, Satu Tewas

Kecelakaan lalu lintas antara truk dan Suzuki Carry terjadi di jalan raya Wonogiri-Ponorogo, teparnya di Jl. Diponegoro Wonogiri, sebelah  SD N 1 Wonoboyo, Kelurahan Wonoboyo, Kecamatan  Wonogiri, Kabupaten Wonogiri, Prov Jawa Tengah, Jumat (15/9). RMOL Jateng
Kecelakaan lalu lintas antara truk dan Suzuki Carry terjadi di jalan raya Wonogiri-Ponorogo, teparnya di Jl. Diponegoro Wonogiri, sebelah SD N 1 Wonoboyo, Kelurahan Wonoboyo, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri, Prov Jawa Tengah, Jumat (15/9). RMOL Jateng

Kecelakaan lalu lintas antara truk dan Suzuki Carry terjadi di jalan raya Wonogiri-Ponorogo, tepatnya di Jl. Diponegoro Wonogiri, sebelah SD N 1 Wonoboyo, Kelurahan Wonoboyo, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri, Provinsi Jawa Tengah, Jumat (15/9).


Kapolres Wonogiri AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, melalui Kasi Humas AKP Anom Prabowo mengatakan, dalam kecelakaan ini, pengemudi Suzuki Carry Pick Up No. Pol. AE-9947-SK, Eko Wardoyo,  (51) warga Dusun Tapel RT 03 RW07, Desa Gondang, Kecamatan Purwantoro, Kabupaten Wonogiri, mengalami luka pada kepala, kaki kanan dan tangan kanan. 

"Eko meninggal dunia di TKP kemudian dibawa ke RSUD Wonogiri. Sedangkan Sulastri (50) sealamat dengan Eko, menderita luka pada kaki kanan dan kini dirawat di RSUD Wonogiri," jelas Anom. 

Berdasarkan data dihimpun petugas saat melakukan olah kejadian perkara, lanjut Anom, semula Suzuki Carry Pick Up No. Pol. AE-9947-SK berjalan dari arah barat dari Wonogiri menuju Ngadirojo. Sampai di lokasi kejadian, diduga pengemudi Carry itu dalam kondisi mengantuk sehingga berjalan tak terkendali ke kanan melebihi marka jalan. 

"Saat bersamaan dari arah berlawanan melaju truk Mitsubishi FE74S  Pol. AG-8259-UO yang dikemudikan Harmaji (54) berdomisili di Dusun Gulungan RT 04 RW06, Kelurahan Jimbe, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar, Jawa Timur," kata dia. 

Setelah mengetahui dari arah berlawanan terdapat Suzuki carry berjalan ke kanan, pengemudi truk berusaha menghindar ke kiri. Namun, karena jarak dekat, Suzuki carry membentur bagian bak truk sebelah kanan dan setelah terjadi benturan truk bermuatan telur itu terguling. Muatannya tumpah ke jalan. Begitu juga, muatan pada Suzuki Carry berupa buah juga berserakan.

"Selain melakukan olah kejadian juga mengevakuasi korban dan menyingkirkan muatan yang berserakan agar tidak mengganggu pengguna jalan," pungkas Anom.