Ada yang unik ketika kita mengunjungi kompleks pendopo rumah dinas Bupati Kebumen. Di halaman belakang pendopo, suasananya seperti tengah berada di perkebunan dan persawahan.
- Wartawan Jadi Korban Penganiayaan
- Kampus di Kebumen Diminta Ciptakan Peluang Kerja
- Bupati Kebumen Sebut Masih Ada ASN Bermain Anggaran
Baca Juga
Pasalnya, di lahan yang semula kosong itu kini tumbuh puluhan komoditas tanaman buah dan sayuran. Kebun itu oleh Bupati Kebumen dinamai ‘Kebun Kita Agri Smart’.
"Kebun Kita Agri Smart mulai kami luncurkan pada pertengahan bulan Juli 2021 lalu. Pemanfaatan lahan kosong ini sebagai bentuk ajakan kepada masyarakat agar memanfaatkan lahan kosong menjadi lebih produktif. Selain tentunya menghasilkan buah dan sayuran, kebun ini juga enak dipandang. Seperti tempat wisata, sekaligus mewujudkan ketahanan pangan,” ujar Bupati Kebumen Arif Sugiyanto, Kamis (16/9/2021).
Arif mengungkapkan ide membuat kebun itu berawal ketika melakukan kunjungan kerja ke Desa Jatimulyo, Kecamatan Petanahan, Kebumen sekitar bulan April 2021.
"Kami tertarik dan terinspirasi dengan kegiatan masyarakat bertanam yang diberi nama Kembang Kenari. Selepas itu, kami berinisiatif memanfaatkan lahan tidak produktif di belakang pendopo dan mengubahnya menjadi lahan produktif dan tentunya bermanfaat. Kami mulai melakukan penanaman dengan dibantu tim dari Dinas Pertanian dan Pangan,” katanya.
Arif menjelaskan, Kebun Kita Agri Smart saat ini setidaknya ditanami 41 macam komoditas tanaman buah dan sayuran.
"Sistem penanaman menggunakan teknologi drip irrigation (irigasi tetes), aquaponik dan mina padi. Lahan ini sekaligus untuk percontohan teknologi pertanian yang kini banyak dikembangkan dan lebih praktis,” kata Arif.
Arif menambahkan, dengan memanfaatkan lahan kosong diharapkan masyarakat dapat mencontoh sehingga dalam kondisi apapun ketahanan pangan tetap terjaga cukup baik, apalagi di tengah pandemi Covid-19 seperti saat ini.
Secara terpisah Kepala Bagian (Kabag) Protokol dan Komunikasi Pimpinan (PKP) Kebumen Unggul Winarti mengungkapkan, dengan adanya kebun yang hijau di belakang pendopo, banyak Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Sekretariat Daerah dan instansi lain mengunjungi kebun itu. Mereka tertarik menyaksikan langsung budidaya melon, jagung, cabe, caisim, baya dan ada pula kolam ikan.
"Banyak pula yang menginspirasi teman-teman ASN, hingga di rumah teman-teman kami juga banyak yang meniru untuk memanfaatkan lahan kosong. Ada juga yang menanam dengan polybag di sela-sela halaman rumah,” kata Unggul.
- Wartawan Jadi Korban Penganiayaan
- Pemuda Muhammadiyah Apresiasi Kinerja Bupati Kebumen
- Kampus di Kebumen Diminta Ciptakan Peluang Kerja