Kasi Humas Purbalingga : Giat Polres Purbalingga Harus Dikenal Luas

Sarasehan dan Penyegaran Tim Media Bhayangkara Purbalingga News dan RMOLJateng di Aula Polres Purbalingga, Minggu (29/9). Dok.RMOLJateng
Sarasehan dan Penyegaran Tim Media Bhayangkara Purbalingga News dan RMOLJateng di Aula Polres Purbalingga, Minggu (29/9). Dok.RMOLJateng

Kasi Humas Polres Purbalingga, Iptu Setyo Hadi berharap dengan adanya sinergitas ini, banyak-banyak kegiatan Polres Purbalingga bisa dikenal luas.

"Tentunya sebagai lembaga pelayanan publik, kami punya banyak kegiatan di masing-masing bidang. Karena itu dengan adanya giat ini, kami berharap ada sinergitas yang baik dalam mempromosikan giat-giat kami agar bisa diketahui khalayak ramai," ujarnya dalam Sarasehan dan Penyegaran Tim Media Bhayangkara Purbalingga News dan RMOLJateng di Aula Polres Purbalingga, Minggu (29/9).

Menyikapi hal tersebut Pemred RMOLJateng, Jayanto Arus Adi mengantakan, dengan spirit yang dibangun bisa membuat sebuah hal yang positif bagi masyarakat dan bisa membantu menyiarkan infotmasi-informasi yang bermanfaat.

Karena itu, Jayanto mengajak seluruh jajaran humas dibawah Polres Purbalingga untuk menciptakan polisi yang humanis dan dekat dengan masyarakat.

"Terimakasih kasih telah diterima menjadi keluarga besar Polres Purbalingga. Kita Jalin sinergitas sebagai sebuah kesatuan untuk memberikan pengetahuan dan informasi-informasi kepada masyarakat," kata Jayanto.