Ditengah pemantauan langsung di sejumlah titik kegiatan vaksinasi massal Jilid II, Sabtu (26/6), Kapolres Salatiga AKBP Rahmat Hidayat secara tiba-tiba meminta maaf kepada masyarakat Salatiga.
- Lengan Pintu Perlintasan Pasar Nongko Patah Tertabrak Truk
- Datangi Kawasan TPA, Polres Demak Bagikan Ratusan Sembako Ke Pemulung
- Narkoba Sudah Masuk Desa, Ancaman Indonesia Emas
Baca Juga
Apa pasal? Usut punya usut, Kapolres menegaskan jika keterbatasan ketersediaan vaksin mengakibatkan masih banyak warga Salatiga belum divaksinasi secara merata.
"Dan mohon maaf apabila masih banyak masyarakat yang belum mendapatkan vaksinasi dikarenakan keterbatasan ketersediaan vaksin," ujar Rahmat Hidayat.
Dikatakan, dalam rangka Hari Bhayangkara ke-75 saja, alokasi 4.000 Vaksin hari ini untuk kegiatan serempak di puluhan titik di Salatiga. Bahkan, sebelumnya vaksinasi yang di gelar di Open Garage Polres Salatiga diakuinya dari target 200 vaksin perhari selalu melebihi target.
Meski demikian, Kapolres sangat mengapresiasi antusiasme warga Kota Salatiga dalam pelaksanaan vaksinasi yang digelar Polres Salatiga tersebut.
"Hal ini tentunya dapat mendukung program pemerintah dalam pelaksanaan vaksinasi sebanyak satu juta per hari," tandas AKBP Rahmad Hidayat SS.
Hal senada disampaikan Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Dinas Kesehatan Kota Salatiga dr Prasit Al Hakim, bahwa penerimaan Vaksin dari Provinsi memang secara bertahap.
Sehingga, masyarakat tidak perlu khawatir jika belum menerima vaksinasi baik dalam program massal maupun terjadwal di sejumlah Fasilitas Kesehatan (Faskes) di Salatiga.
"Kita akan terus menuntaskan dan menyelesaikan vaksinasi yang dikirim pusat. Semakin cepat kita menuntaskan setiap pengiriman akan semakin cepat pula akan mendapatkan alokasi baru. Sehingga seluruh masyarakat Salatiga diharapkan seluruhnya menerima vaksin," pungkas dr Prasit.
- Kapolres Pemalang Bagi Sembako ke Pedagang yang Tak Jualan
- Ketua DPR RI Apresiasi Lomba Nasi Goreng Khas Mbak Ita
- Tandon Setda Grobogan Mengering, BPBD Sumbangkan Air Satu Tangki