Kandang Ayam di Karanganyar Terbakar Mengakibatkan Kerugian Mencapai Miliaran Rupiah

Kebakaran kandang yang terjadi di Dk. Karanglo RT006/006 Desa Jeruksawit, Gondangrejo, Karanganyar mengakibatkan pemiliknya rugi hingga miliaran rupiah, pada Minggu (27/8).


Kebakaran di peternakan milik Andika Adji Prasetyo ini membuat 15000 ekor ayam senilai Rp135 juta hangus terbakar.

Termasuk pakan ayam senilai Rp72 juta. Kerugian terbesarnya adalah kandang ayam dari bahan besi dan bambu ukuran 12 meter x 66 meter x 1,6 meter senilai Rp1 Miliar.

Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold Hendra Yosef Kumontoy melalui Kapolsek Gondangrejo AKP Sumarso Widiatmoko sebut awalnya saksi mata yang juga karyawan peternakan tersebut melihat titik api dari area kandang. 

"Saksi yang tinggal di mess karyawan tersebut langsung mengecek ke lokasi. Saat itu melihat panel blower terbakar," jelasnya, Minggu (27/8). 

Karyawan tersebut langsung meminta tolong rekannya untuk memadamkan api tersebut dengan menggunakan air kran di sekitar kandang. 

"Sayang api semakin membesar dan menyulut tabung gas LPG yang dengan cepat api langsung merambat keseluruhan bagian kandang," lanjutnya. 

Warga berdatangan untuk membantu memadamkan api hingga 30 menit kemudian damkar datang ke lokasi untuk memadamkan api.

"Titik awal api diketahui berasal dari panel kontrol blower kandang yang diduga mengalami konsreting listrik," pungkasnya.