Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati Demak semakin dekat tinggal sebentar lagi. Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Demak di dalam persiapan hadapi Pilkada, telah menggelar rapat kesiapan menghadirkan seluruh kader kecamatan, sekaligus jadi satu acara pertemuan pasca hasil Pemilu 2024, Senin (17/6) di Kantor DPD Golkar Demak.
- Dinparta Demak Dukung Program Cegah Stunting Desa Dempet
- Mengejutkan! Pendopo Berusia 200 Tahun di Demak Masih Aktif
- Terkuak! Museum Glagah Wangi Simpan Harta Karun
Baca Juga
DPD Golkar Kabupaten Demak sejauh ini belum memutuskan untuk mengusung calon. Tetapi, di kalangan anggota kader sudah memberikan isyarat bakal mendukung keputusan pengurus baik tingkat DPD, maupun pusat, DPP.
Anggota Dewan Terpilih DPRD Kabupaten Demak Dapil 1 Dian Eko Kristianto menyebutkan, bagi para kader, Pilkada Bupati nanti justru harus lebih fokus dibanding saat Pemilu 2024 lalu. Agar untuk mempersiapkan supaya hasil didapatkan juga maksimal.
"Mengikuti partai. Ya, lebih fokus Pilkada ini karena kemarin biasa-biasa saja sedangkan Pilkada ini lebih ekstra," ucap Dian.
Persiapan menghadapi Pilkada Bupati nanti, lanjut Dian, para kader mempunyai inisiatif untuk memainkan perolehan suara di masing-masing wilayah se-Kabupaten Demak.
Hasil didapatkan dari Pemilu Legislatif lalu, dijadikan acuan dalam meningkatkan suara besok di pemilihan Pilbup Demak.
"Ada tambahan tim lagi agar hasilnya besok lebih maksimal lagi. Lebih menata peta daerah, supaya masyarakat bisa memilih calon dari Golkar," jelas Dian.
- Bupati Yuli Lepas Purworejo Motortouring Volume III
- Dilepas Bupati Purworejo, 370 Personil Yonif 412 Bertolak ke Kongo
- Dinparta Demak Dukung Program Cegah Stunting Desa Dempet