Kabar Ghifari Jadi Anak Asuh Polres Sukoharjo Sampai Istana, Presiden Jokowi Kirim Tabungan Pendidikan

Ghifari, anak yatim piatu karena Covid-19 saat menerima tahungan pendidikan dari Presiden Jokowi/RMOLJateng
Ghifari, anak yatim piatu karena Covid-19 saat menerima tahungan pendidikan dari Presiden Jokowi/RMOLJateng

Kabar diangkatnya Ashar Al Ghifari Putra Setyawan (8) menjadi anak asuh Polres Sukoharjo, sampai kepada Presiden Joko Widodo.


Lalu, Presiden Joko Widodo tersentuh hatinya dan mengirimkan bantuan biaya pendidikan untuk masa depan Ghifari.

Penyerahan bantuan melalui Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho dan Dandim Sukoharjo Letkol Inf Agus Adhy Darmawan, diserahkan langsung pada Ghifari didampingi Budhenya Eny Sulistyowati dan eyang putrinya, Jumat (30/7).

"Terima kasih pak Presiden, tabungannya untuk biaya sekolah," ungkap Ghifari usai menerima langsung buku tabungan dari Presiden Jokowi.

Selain tabungan dari Presiden, Kapolres Sukoharjo juga menambahi kebahagiaan Ghifari dengan menghadiahi sepeda baru, Dandim Sukoharjo juga membawa Kasur busa untuk Ghifari.

"Bantuan dari Presiden ini bentuk kepedulian dan rasa empati pada masyarakat terdampak covid-19, khususnya bagi anak yatim piatu yang orang tuanya meninggal karena covid-18," tandas Kapolres. 

Diberitakan sebelumnya Ghifari putra tunggal dari almarhum Haryati dan Deni Budi Setyawan, yang meninggal pada 21 dan 23 Juli 2021. Sebagai bentuk kepedulian, Ghifari diangkat anak asuh Polres Sukoharjo.

Selain Ghifari, Polres Sukoharjo juga menyisir anak lainnya yang menjadi yatim piatu akibat covid19, untuk diberi bantuan.