Nama putra bungsu Presiden Jokowi yaitu Kaesang Pangarep dikabarkan akan meramaikan Pilkada di Kabupaten Karanganyar.
- UIN Raden Mas Said Surakarta Bangun Gedung Baru di Karanganyar
- Pemkab Karanganyar Siapkan Lima Titik Lokasi Dilarang Dipasang Atribut Parpol
- Bupati Karanganyar Menggelorakan Pesan Pemilu Damai 2024
Baca Juga
Belakangan santer beredar Kaesang Pangarep bakal disandingkan dengan politisi muda sekaligus Ketua DPD Partai Golkar Karanganyar, Ilyas Akbar Almadani.
Kepada awak media Bupati Karanganyar Juliyatmono yang juga Sekjen DPD Partai Golkar Jawa Tengah membantah rumor tersebut. Bahkan dirinya juga mengaku belum pernah bertemu dengan Kaesang untuk membahas hal tersebut.
"Tidak ada isu itu. Belum pernah ketemu juga," papar Juliyatmono kepada wartawan, Selasa (2/5).
Ditegaskan Juliyatmono, untuk saat ini semua partai politik sedang fokus untuk persiapan dalam menghadapi pemilihan presiden (pilpres) dan pemilihan legislatif (Pileg) yang dilaksanakan pada Februari 2024 mendatang.
"Masih jauh mikir ke sana. Kan fokus dulu ke pilpres pileg. Pilkada Karanganyar masih lama. Bulan November 2024," ujarnya.
Dirinya menambahkan untuk pengusung paslon dalam untuk pilkada mendatang semua partai politik masih menunggu hasil pileg sebagai acuhan dan tolok ukurnya.
"Masih jauh, terlalu dini. Fokus dulu untuk Pileg dan Pilpres," tandasnya.
Ditemui terpisah beberapa waktu lalu Ketua DPD Partai Golkar Karanganyar, Ilyas Akbar Almadani justru kaget mendengar informasi namanya diduetkan dengan Kaesang Pangarep. Terlebih lagi dia mengaku belum pernah bertemu dengan bos Persis Solo tersebut.
"Kita belum pernah ketemu, belum ada pembicaraan ke situ," paparnya singkat.
- UIN Raden Mas Said Surakarta Bangun Gedung Baru di Karanganyar
- Pemkab Karanganyar Siapkan Lima Titik Lokasi Dilarang Dipasang Atribut Parpol
- Bupati Karanganyar Menggelorakan Pesan Pemilu Damai 2024