Jelang Hari Bhayangkara ke-75, Kapolres Pemalang Kunjungi Panti Jompo

Jajaran pejabat utama Kepolisian Resor (Polres) Pemalang melakukan kunjungan ke sejumlah panti sosial.


Salagh satunya, Kapolres Pemalang AKBP Ronny Tri Prasetyo Nugroho didampingi Kabag Sumda dan Kasi Propam menyambangi Panti jompo Bisma Upakara di Desa Surajaya, Pemalang.

"Hari ini, Polres Pemalang menyelenggarakan bakti sosial dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke-75, dengan membagikan paket sembako untuk para lansia di panti Jompo Bisma Upakara, Pemalang," jelas Kapolres dalam keterangannya, Minggu (27/7).

Selain di Panti Jompo Bisma Upakara, Polres Pemalang juga menyelenggarakan kegiatan bakti sosial untuk anak yatim di panti asuhan Dewi Masyitoh Pemalang.

Lalu juga anjangsana di kediaman purnawirawan polri yang sedang sakit.

"Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat memberikan manfaat serta motivasi pada masyarakat agar tetap sehat dan kuat dalam melawan pandemi Covid-19," kata Kapolres.

Ronny berharap, seluruh anggota Polres Pemalang selalu dikaruniai kesehatan agar tetap dapat memberikan pelayanan terbaik pada masyarakat Kabupaten Pemalang.