PT Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB) atau Grand Batang City diakui sebagai 'Kawasan Industri dengan Realisasi Investasi Terbaik dan Pembinaan Sektor Industri Baru' di Bisnis Indonesia Award 2024.
- Perbankan Hingga Kuliner Locarasa Siap Masuk Ke KIT Batang
- Investasi 500 Juta USD, SEG Solar Bakal Bangun Pabrik PV Terbesar Se-Asia Tenggara Di Grand Batang City
- Investasi Rp 405 miliar, Sampoerna Kayoe Akan Bangun Industri Berkelanjutan di Grand Batang City
Baca Juga
Penghargaan ini menandai komitmen KITB dalam menarik investasi dan mendorong pertumbuhan sektor industri baru, serta kontribusinya yang signifikan terhadap ekonomi nasional.
"Penghargaan ini diberikan kepada perusahaan yang tidak hanya berkembang, tapi juga mampu beradaptasi dengan dinamika bisnis yang berubah-ubah," kata Wimboh Santoso, Ketua Dewan Juri, Kamis (13/6).
Ia menyebut Bisnis Indonesia Award 2024 menekankan pada komitmen perusahaan terhadap prinsip-prinsip ESG (Environmental, Social, and Governance). Di era saat ini, tanggung jawab sosial dan lingkungan menjadi sama pentingnya dengan keuntungan.
Wimboh menyebut KITB menunjukkan performa luar biasa dalam menarik investasi. Hasilnya, Kabupaten Batang mencatat realisasi investasi PMA tertinggi di Jawa Tengah pada kuartal I/2024.
KITB mempromosikan investasi di sektor industri baru, dengan tenant di bidang panel surya, alat kesehatan, kaca, PVC, dan alas kaki.
Lalu KITB juga menerapkan prinsip industri hijau, termasuk penggunaan energi terbarukan dan pengelolaan air dan limbah yang efektif. Serta infrastruktur lengkap, termasuk pengembangan kawasan hunian, komersial, dan edukasi.
"Penghargaan ini adalah hasil kerja keras tim KITB dalam mewujudkan kawasan industri yang mendukung pertumbuhan ekonomi nasional. Kami berkomitmen untuk inovasi dan layanan terbaik bagi investor, menjadikan KITB hub industri terdepan di Indonesia," kata Direktur Utama KITB, Ngurah Wirawan
Ia menyebut akan terus berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi nasional dan mewujudkan visi 'Indonesia Maju'. Menurutnya, penghargaan ini memotivasi KITB untuk meningkatkan layanan, infrastruktur, dan memperluas jaringan kemitraan strategis.
- Menang Telak 3-0 Membuka Peluang Persibat Lolos 32 Besar
- Jaga Kenyamanan, Dishub Batang Alihkan Truk Sumbu Tiga Ke Jalan Tol
- Kartini Masa Kini, Tetap Berkontribusi Dan Jaga Tradisi