Ini Tata Cara Berkunjung ke Museum Kota Lama Semarang

Seorang pengunjung melihat suasana di dalam Museum Kota Lama Semarang.
Seorang pengunjung melihat suasana di dalam Museum Kota Lama Semarang.

Museum Kota Lama sudah resmi dibuka oleh Walikota Semarang, Hendrar Prihadi pada Rabu (9/2) pagi. Meski telah diresmikan pada hari ini, namun Museum baru akan dibuka untuk umum pada Kamis (10/2).


Plt. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Semarang, Sapto Adi Sugihartono menyampaikan jika untuk bisa masuk ke Museum yang dibangun oleh Kementerian PUPR ini harus memesan tiket masuk melalui aplikasi Lunpia yang tersedia di playstore maupun AppStore.

Nantinya tiket yang sudah dipesan melalui aplikasi Lunpia maka barcodenya bisa di scan di titik kumpul yang rencananya berada di oudetrap Kota Lama. Nantinya tiket fisik yang telah di scan barcodenya yang akan digunakan untuk bisa masuk ke dalam Museum.

Sapto mengatakan karena kantong parkir di kawasan museum belum tersedia, untuk itu para pengujung bisa memarkirkan kendaraan di kantong parkir Kota Lama.

“Nanti titik kumpul di Oudetrap dan akan jadi paket wisata menuju Museum, nanti menuju museum akan menggunakan mobil khusus dari Disbudpar,” kata Sapto, Rabu (9/2).

Sapto menjelaskan bagi pengunjung yang belum memesan tiket, maka tidak bisa langsung masuk ke Museum. Karena untuk bisa masuk ke museum akan ditentukan jumlah orang dan waktu kunjungan. Hal ini dilakukan sebagai bentuk pembatasan kegiatan dalam masa pandemi Covid-19.

“Sekali kunjungan hanya 10 orang pengujung untuk durasi waktu 20 menit. Nantinya pengujung akan langsung didampingi tour Guide yang akan menjelaskan tentang apa saja yang ada didalam museum,” tuturnya.

Dalam waktu 20 menit, pengujung akan bisa menikmati seisi museum mulai dari cerita tentang awal mula adanya Kota Semarang, hingga ada simulasi perjalanan menggunakan kereta dari Senarang ke Juwana.

Untuk sementara, bagi pengujung yang akan masuk ke Museum tidak akan dipungut biaya hingga Perda tentang tiket masuk Museum Kota Lama ada.

“Sementara memang masih gratis dulu nanti akan masih di susun dulu berapa tiket masuk yang pantas untuk ke museum Kota Lama ini,” pungkasnya.