Iftar Ramenesia: Rasa Mediterania, Asia, dan Indonesia Ala Nava Hotel Tawangmangu

Berpetualang Rasa Di Bulan Ramadan, Nava Hotel Tawangmangu Hadirkan Iftar Ramenesia Yakni Suatu Perpaduan Kuliner Mediterania, Asia, Dan Indonesia Yang Menggoda Selera. Dokumentasi
Berpetualang Rasa Di Bulan Ramadan, Nava Hotel Tawangmangu Hadirkan Iftar Ramenesia Yakni Suatu Perpaduan Kuliner Mediterania, Asia, Dan Indonesia Yang Menggoda Selera. Dokumentasi

Solo - Berpetualang rasa di bulan Ramadan, Nava Hotel Tawangmangu hadirkan Iftar Ramenesia yakni suatu perpaduan kuliner Mediterania, Asia, dan Indonesia yang menggoda selera. 


Koleksi menu berbuka puasa yang unik ini dirancang untuk memberikan pengalaman tak terlupakan dengan harga yang sangat terjangkau.

"Iftar Ramenesia adalah konsep kuliner yang inovatif dan menarik. Membawa para tamu dalam perjalanan rasa melintasi tiga benua," ungkap Nidiya Arisya, Marketing Communication Nava Hotel Tawangmangu, Sabtu (08/03). 

Menu spesial Ramadan ala Nava Hotel meliputi hidangan khas seperti Sayadieh Rice, moutabal, Peking Duck, shawarma, aneka gorengan, beragam hidangan penutup, dan masih banyak lagi. 

"Hanya Rp88.000, nikmati Sayadieh Rice, shawarma, dan lainnya. Ada promo Beli 10 Gratis 1 dan kesempatan menang voucher menginap," ucapnya. 

Sebagai apresiasi, setiap pelanggan yang menikmati Iftar Ramenesia berkesempatan memenangkan doorprize berupa voucher menginap di Nava Hotel Tawangmangu yang diundi setiap minggu.

"Ingin nuansa lain? Ada Ramadan Playcation mulai Rp464.000, termasuk sahur dan aktivitas seru untuk keluarga," pungkasnya.