Hingga Sabtu Tengah Hari Ini, Rekapitulasi KPU Grobogan Selesaikan Dua Kecamatan 

Kegiatan Rekapitulasi KPU Grobogan Di Hotel 21 Purwodadi, Sabtu, (02/03) Siang.
Kegiatan Rekapitulasi KPU Grobogan Di Hotel 21 Purwodadi, Sabtu, (02/03) Siang.

Rekapitulasi Pemilu 2024 Kabupaten Grobogan dilaksanakan oleh KPU Kabupaten Grobogan di Hotel 21 Purwodadi Grobogan, Jawa Tengah masih berlangsung sampai siang ini. 

Kegiatan rekapitulasi dilaksanakan sejak pukul 8.00 WIB pagi. Hingga tengah hari rekapitulasi baru menyelesaikan dua Kecamatan.

Pembacaan rekapitulasi dimulai dari Dapil 1 Kabupaten Grobogan meliputi kecamatan Purwodadi, Toroh, dan Geyer. Para petugas membacakan perolehan suara mulai DPRD Kabupaten, DPRD Provinsi, DPR RI, DPD, hingga Presiden. 

Dari hasil pembacaan rekapitulasi tidak ditemukan adanya kecurangan dalam penghitungan suara, sehingga hasil suara disetujui oleh pihak saksi mau pun Bawaslu Kabupaten Grobogan. 

Ketua KPU Grobogan Agung Sutopo mengatakan rekapitulasi surat suara KPU Kabupaten Grobogan diperkirakan selesai pada Sabtu (02/03) malam.

"Pembacaan hasil rekapitulasi dari Kecamatan 2 Kecamatan yakni Kecamatan Purwodadi dan Toroh sudah selesai, sekarang sudah masuk di kecamatan ke 3 yakni Kecamatan Geyer," terangnya, Sabtu (02/03) siang. 

Dia berharap rekapitulasi KPU Grobogan yang dimulai sejak Sabtu pagi berjalan tertib dan aman hingga akhir pelaksanaan rekapitulasi.

"Mudah-mudahan hasil rekapitulasi bisa diterima oleh semua pihak khususnya para caleg. Untuk para caleg yang belum jadi agar tidak patah semangat dalam mengikuti bursa politik di masa mendatang," ungkapnya.