Dibantu warga dan pengguna jalan yang sedang melintas, calon kepala desa Sriwulan Nomor urut 1, Zamroni, melepas alat peraga kampanye (APK) yang terpasang di sepanjang jalan utama desa.
- Menteri Pertanian Bahas Urban Farming Dengan Wali Kota Solo
- Hari ASI Sedunia, Konselor: Jangan 'Selingkuh' Dengan Susu Formula
- UNS Bagikan Daging Kurban Untuk Pegawai Non-kontrak, Masyarakat Sekitar Dan Desa Binaan
Baca Juga
Pencopotan APK dilakukan saat hari terakhir kampanye Pemilihan Kepala Desa di Kabupaten Demak, Kamis (13/10).
Zamroni yang sekaligus petahana Kepala Desa Sriwulan ini, mengatakan pencopotan APK murni dilakukan oleh dirinya dan simpatisan pendukung meskipun tanpa ada petugas panwas di lapangan.
"Kita bersama warga dan simpatisan kami secara sukarela mencopot APK yang kita pasang sendiri di masa kampanye kemarin, intinya kita ingin memberikan hal positif bagi yang lain," tegas Zamroni.
Calon nomor urut 1 ini mengaku tidak tahu berapa jumlah APK yang terpasang di wilayah Desa Sriwulan, baik berupa baliho, spanduk dan pamflet. Hal ini dikarenakan banyak warga yang membuat dan memasang sendiri APK untuk dirinya.
"Jumlahnya berapa saya tidak tahu, hampir sebagian besar warga membuat dan memasang sendiri secara sukarela dan itu yang membuat saya tidak percaya akan dukungan sebesar itu untuk saya maju kembali," tegas Zamroni.
Sementara itu menurut salah satu warga yang ikut melepas APK, Sukarno (70) warga Sriwulan mengaku jika dirinya tanpa dikomando ikut serta membantu warga yang lainnya melepas spanduk nomor urut 1 yang berada dipinggir sungai Menyong, dirinya menganggap bahwa hal yang dilakukan adalah positif.
"Hal positif ya sudah sewajibnya ikut membatu mereka, apalagi ini hari tenang jadi ya harus bersih dari baliho kampanye," terang Sukarno.
Zamroni berharap dalam pelaksanaan Pilkades di desa Sriwulan berlangsung damai aman dan kondusif agar masyarakat merasa nyaman.
"Ini pesta demokrasi Desa Sriwulan. Sudah sepatutnya pestanya masyarakat berlangsung gembira tanpa ada permusuhan, jadi masyarakat harus berfikir cerdas jangan mau diadu domba dari pihak manapun," pungkas Calon kepala desa Sriwulan No urut 1 periode tahun 2022-2028.
- DKK Semarang Siap Lakukan Vaksin Booster
- Kebumen Nol Kasus Covid-19
- Polres Wonogiri Gelar Apel Tertib Berlalu Lintas Jateng Zero Knalpot Brong