Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karanganyar membuka seleksi petugas pelipat surat suara untuk pileg dan pilpres dalam pemilu Pemilu 2024. Seleksi ini hanya dilakukan satu hari saja, Rabu (27/12).
- KPU Tetapkan Pasangan Calon Bupati Dan Wakil Bupati Karanganyar Terpilih
- Tingkatkan Partisipasi Pemilih, KPU Karanganyar Siapkan Photobooth Di 1.344 TPS
- Pj Bupati Karanganyar Pastikan Logistik Pilkada Aman
Baca Juga
Kepala Sub Bagian Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat, KPU Karanganyar, Eko Handoko mengatakan, sesuai kebutuhan, pihaknya akan merekrut 200 orang petugas pelipat.
"Hari ini kita melakukan seleksi untuk petugas sortir dan lipat surat suara," jelasnya di Aula KPU Karanganyar.
Menurutnya, ada beberapa kreteria untuk petugas sortir dan pelipat diantaranya harus bisa baca tulis dan tidak buta warna. Batas usia minimal adalah 17 tahun.
Sementara itu, Sekretaris KPU Karanganyar, Widy Hargus Kristyanto mengatakan pelamar yang lolos seleksi akan langsung bekerja per 2 Januari 2024 sampai tiga pekan di Gedung PGRI Karanganyar. Dengan jam kerja 8 jam sehari, mulai dari jam 08.00 WIB dan mendapat satu kali jatah makan.
"Kami mengerahkan sembilan petugas untuk menyeleksi pelamar. Sengaja mengundang ulang mereka yang dulu pernah jadi pelipat surat suara di 2019," pungkasnya.
- KPU Tetapkan Pasangan Calon Bupati Dan Wakil Bupati Karanganyar Terpilih
- Tingkatkan Partisipasi Pemilih, KPU Karanganyar Siapkan Photobooth Di 1.344 TPS
- Pj Bupati Karanganyar Pastikan Logistik Pilkada Aman