Musyawarah Komisariat Wilayah (Muskomwil) III Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) digelar di Kota Pekalongan di Halaman Sekretariat Daerah Kota Pekalongan, Rabu (23/4) malam.
- Wali Kota Tegal : Wilayah Eks Karesidenan Pekalongan Harus Jadi Super Prioritas
- Wali Kota Dedy Yon Lepas 226 Tamu Allah
- HUT ke-445 Kota Tegal, Usung Tema 'Remojong Gawe Bombong'
Baca Juga
Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono hadir bersama Wakil Wali Kota Tegal, Tazkiyyatul Muthmainnah, serta Sekretaris Daerah Kota Tegal Agus Dwi Sulistyantono.
Wali Kota Pekalongan, sekaligus Ketua Komisariat Wilayah (Komwil) III APEKSI, H.A Afzan Arslan Djunaid mengejak para peserta Rakorwil III APEKSI agar lebih mengenal Kota Pekalongan melalui batik dan kulinernya.
"Semoga berkesan berada di Kota Batik, Bersama-sama menyelesaikan permasalahan di tempat kita masing-masing terutama terkait penanganan sampah," ujarnya mengawali pembukaan Muskomwil III pada Rabu (23/4) malam kemarin.
Keesokan paginya, Muskomwil III Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) dilaksanakan Di Ball Room Hotel Santika Pekalongan, pada Kamis (24/4) sekaligus memilih Ketua Komwil III APEKSI,
Taj Yasin Maimoen, Wakil Gubernur Provinsi Jawa Tengah yang mewakili Gubernur Jawa Tengah mengungkapkan bahwa APEKSI bukan hanya tentang perkumpulan saja, namun membahas program, terutama tentang isu sampah.
"Bareng bareng kurangi sampah, tanggulangi sampah. Harapannya berikan masukan bagi kota kami hingga bisa maju Kota kami, " ujar Taj Yasin.
Tazkiyyatul Muthmainnah yang mewakili Kota Tegal pihaknya sudah ada upaya penanganan sampah.
"Kota Tegal sendiri saat ini fokus program pada penanganan sampah. Strateginya bagimana, andil dari masyarakat dalam memilih jenis sampah, masyarakat di dorong untuk bank sampah, jadi menangani dari hulu ke hilir. Kami juga sudah persiapan TPA yang diperbaiki, perluas dan akses jalan akan kita siapkan," ujar Tazkiyyatul.
Tazkiyyatul mengapresiasi dengan adanya Muskomwil dapat memberikan informasi, saling menguatkan juga sebagai forum komunikasi untuk bertukar program. Kerkolaborasi dan sinergi serta saling berkerjasama.
- Wawalkot Tegal Belajar Membatik di Museum Batik Pekalongan
- Wali Kota Tegal : Wilayah Eks Karesidenan Pekalongan Harus Jadi Super Prioritas
- Wali Kota Dedy Yon Lepas 226 Tamu Allah