Hadir di Pendopo Gedhe, Kapolres Boyolali Pastikan Imlek Aman

Humas Polres Boyolali
Humas Polres Boyolali

Kapolres Boyolali, AKBP Rosyid Hartanto, bersama Wakapolres Boyolali, Kompol Nunung Farmadi, turut hadir dalam perayaan Tahun Baru Imlek 2576/2025 yang digelar oleh Keluarga Besar Lie Go Tjie di Pendopo Gedhe, Komplek Pemkab Boyolali, pada Rabu (29/1).

Acara yang berlangsung meriah mulai pukul 08.30 WIB hingga 12.30 WIB ini dihadiri oleh sekitar 300 peserta dengan tema “Melestarikan Budaya dan Menjalin Tali Silaturahmi serta Mempererat Persaudaraan”.

Kehadiran orang nomor satu di korps Bhayangkara Boyolali ini sekaligus memastikan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, yang dilaksanakan dengan semangat melayani dan mengayomi.

“Pengamanan ini kami lakukan sebagai bagian dari tanggung jawab kami sebagai Polri untuk menjaga kelancaran dan kenyamanan masyarakat. Kami juga ingin memastikan bahwa acara ini berjalan dengan aman dan penuh hikmat, sesuai dengan semangat melayani dan mengayomi masyarakat,” ujar Kapolres.

Sementara itu, Ketua Panitia, Tejo Purnomo menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran seluruh keluarga besar yang hadir merayakan Tahun Baru Imlek 2025. Ia juga menekankan pentingnya perayaan ini sebagai sarana melestarikan tradisi dan budaya leluhur serta mempererat silaturahmi antar sesama.

“Imlek bukan hanya soal berkumpul bersama keluarga, tetapi juga menjadi momen untuk merayakan kebersamaan dan persatuan. Semoga Imlek tahun ini membawa berkah melimpah bagi kita semua,” ujar Tejo.

Pantauan di lokasi, acara dimulai dengan tarian bendera Merah Putih, sambutan dari panitia, doa bersama, dan tarian Barongsai sesi pertama yang dibawakan oleh "Singa Mutiara Solo". Kemudian dilanjutkan dengan pentas seni tari Topeng Ireng, dagelan, tarian Barongsai sesi kedua, foto bersama, dan diakhiri dengan ramah tamah.

Selama acara, pengamanan dilakukan oleh 42 personil Polri, 1 personil Inteldim, dan 10 personil Banser. Kapolsek Boyolali Kota AKP Kuntadi Wijanarko turut serta memimpin pengamanan acara yang berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar.

Sekedar informasi, perayaan Tahun Baru Imlek 2576/2025 ini bukan hanya menjadi ajang merayakan budaya, tetapi juga menunjukkan sinergi yang kuat antara kepolisian, masyarakat, dan organisasi terkait dalam menjaga keamanan dan ketertiban.