Prosesi pengambilan Api Abadi Mrapen dilaksanakan oleh Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Bidang Keanggotaan dan Organisasi, Sukur Henry Nababan, disaksikan ratusan anggota kader PDI-P.
- Rayakan Waisak, Umat Buddha Lakukan Pengambilan Api Dharma Tri Suci Waisak di Mrapen Abadi
Baca Juga
Obor yang telah disulut api abadi Mrapen, Grobogan, Jawa Tengah tersebut kemudian dibawa para atlet maraton menuju ke Jakarta, tepatnya ke lokasi penyelenggaraan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) V di Ancol Beach City, Jakarta Utara.
Sesuai rencana, perjalanan ditargetkan selama tujuh hari menuju Jakarta.
Para atlet akan singgah di tujuh kota, antar lain, Semarang, Pekalongan, Pemalang, Tegal, Cirebon, Subang, Karawang, dan Bekasi, dengan total jarak tempuh sepanjang 526 kilometer melalui 20 kabupaten/kota.
Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Keanggotaan dan Organisasi, Sukur Henry Nababan mengatakan, pada Rakernas V PDI-P mengangkat tema Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang, dengan sub tema Kekuatan Persatuan Rakyat, Jalan Kebenaran Yang Berjaya.
"Tiga topik utama pembahasan dalam Rakernas yakni sikap dan posisi PDI-P terhadap pemerintahan Presiden terpilih Prabowo Subianto. Kedua, membahas program-program kerakyatan dan ketiganya, sebagai wadah untuk melakukan koordinasi kekuatan partai dalam menyongsong Pilkada 2024," ungkapnya, Jumat (17/05) sore.
Dikatakannya, pengambilan Api Abadi Mrapen bertujuan untuk meningkatkan semangat kader PDI-P di seluruh Indonesia, dimana selalu berkobar dan tak mudah padam.
Hadir dalam prosesi pengambilan api abadi, Wakil Sekjen Bidang Internal PDI-P Utut Adianto, Ketua DPP PDI-P Bidang Keanggotaan dan Organisasi, Sukur Henry Nababan, Ketua Taruna Merah Putih PDI-P, Hendrar Prihadi, dan Ketua DPD Jawa Tengah Bambang Wuryanto ( Bambang Pacul).
Sementara itu, Ketua PDI-P Kabupaten Grobogan, Sri Sumarni mengungkapkan terimakasih telah dipercaya menjadi tuan rumah pengambilan api abadi untuk pengobar Rakernas V PDI-P.
"Dengan api abadi mudah-mudahan menambah semangat kader PDI-P se-Indonesia dalam menghadapi Pilkada November mendatang," ucapnya.
- Dikukuhkan Sebagai Bunda Forum Anak Jawa Tengah, Ini Gebrakan Ning Nawal
- Bagi Ibu Hamil Di Banjarnegara, Lahiran Di Puskesmas Langsung Dapat Si Cantik Emas
- Kreak-Kreak Kembali Berulah! Malam Minggu Tawuran Kejar-Kejaran Sampai Masuk Gang