- Revitalisasi Balekambang Dengan Konsep Kebun Raya (Botanical Garden)
- Pesona Desa Wisata Rahtawu Kudus, Wisatawan Dijamin Enggan Pulang
- Banyumas Siapkan Bus Angkutan Wisata Gratis
Baca Juga
Kunjungan Calon Wakil Presiden Nomor Urut 02, Gibran Rakabuming Raka di Batang mendapat komentar dari Ketua Harian Tim Kemenangan Daerah (TKD) Jawa Tengah, Wihaji.
Ia mengungkapkan keyakinannya bahwa Paslon Nomor Urut 02 itu akan menang sekali putaran. Sebab, Pemilihan Presiden (Pilpres) sekali putaran adalah yang terbaik untuk Indonesia.
"Kita optimis bisa menang sekali putaran demi kebaikan Indonesia. Rakyat akan kembali normal setelah tahapan politik ini selesai, dengan Pemilu dan Pilpres yang berlangsung dengan aman dan damai,”kata Wihaji di Pondok Pesantren Al Hidayah Desa Plumbon, Kecamatan Limpung, Senin (22/1) sore.
Mantan Bupati Batang itu juga mengapresiasi pandangan Gibran yang menganggap penting peran pondok pesantren terutama dalam menghadapi tantangan zaman dan industri.
Gibran berharap agar para santri dapat menguasai keterampilan yang relevan dengan kebutuhan masa depan, seperti kecerdasan buatan, keamanan siber, dan lainnya.
“Pak Gibran ingin para santri siap menghadapi dunia kerja yang ada, dengan memiliki keterampilan yang dibutuhkan. Hal ini akan membuat para santri menjadi entrepreneur dan berkontribusi bagi pembangunan Indonesia,” tutur Wihaji.
Untuk mendukung hal tersebut, Gibran juga mengusulkan program dana abadi pesantren yang bertujuan untuk meningkatkan dan memperkuat sumber daya manusia (SDM) di pesantren.
Program ini diharapkan dapat membantu para santri untuk tidak tertinggal dalam perkembangan zaman.
Sementara itu, KH Sulton Syair, pengasuh Pondok Pesantren TPI Al-Hidayah, menyampaikan rasa bangganya atas kunjungan Gibran. Ia mengatakan bahwa pondok pesantrennya merupakan salah satu yang tertua di Kabupaten Batang, dan kini telah menjadi bagian dari keluarga santri Plumbon.
- Pengusaha Panganan: Sudah Sertifikasi Halal, Pencatatan NIB Dan HAKI
- Tutup Sejak PPKM, Karyawan Dolphin Center Berjibaku Cari Pakan Satwa
- Nikmati Kota Solo dari Ketinggian, Ini Tarifnya Sekali Terbang Wisata Helikopter