- Tingkatkan Kepemilikan KIA, Pemkot-Trans Studio Mini Berikan Benefit Menarik
- Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Dandim 0721/Blora Kunjungi Dapur Sehat
- Yasip Khasani Akan Ganti Kendaraan Dinas Tua dengan Sistem Sewa
Baca Juga
Dinas Komunikasi dan Informasi (Dinkominfo) Demak menggelar silaturahmi dengan pewarta,Rabu (21/2) sore.
Gelaran ini merupakan upaya menjalin kerjasama yang sinergis antara pemerintah daerah dengan jurnalis yang bertugas di wilayah Kabupaten Demak.
Plt. Kepala Dinkominfo Demak, Umar Surya Suksmana, mengatakan bahwa silaturahmi gathering wartawan ini merupakan salah satu ajakan untuk berkolaborasi dengan dalam mengenalkan potensi dan prestasi yang dimiliki oleh Kabupaten Demak.
"Media massa memiliki peran penting dalam menyampaikan informasi yang baik dan benar kepada masyarakat, sehingga dapat meningkatkan citra dan kesejahteraan Kabupaten Demak," ujarnya.
Ia melanjutkan, Pemkab juga akan memberikan fasilitas dan kemudahan kepada media massa dalam mengakses informasi dan data yang berkaitan dengan pembangunan dan pelayanan publik di Kabupaten Demak.
"Kami mengapresiasi kehadiran dan partisipasi media massa dalam kegiatan ini. Kami berharap, media massa dapat menjadi mitra strategis kami dalam membangun Kabupaten Demak yang lebih maju, mandiri, dan sejahtera," tutur Umar.
Silaturhami dihadiri oleh seluruh wartawan baik media online, cetak, maupun televisi yang bekerja di wilayah Kabupaten Demak.
- 93 KPM PKH Kota Pekalongan Tak Lagi Bergantung pada Bansos
- Rembang Pasang Alat Pemantau Kualitas Udara
- Purworejo Bakal Jadi Pilot Project Ketahanan Pangan Nasional