Penguatan literasi kepada pelajar di Kota Salatiga dinilai penting agar budaya literasi menjadi kebiasaan.
- Pengukuhan Organisasi Otonom Muhammadiyah Perkuat Komitmen Kolaborasi dengan Pemkot Salatiga
- Pj Wali Kota Salatiga Sebut Serapan Anggaran Lima OPD Belum Optimal
- Terima SK, PNS Muda di Salatiga Diingatkan Soal Integritas
Baca Juga
"Dan sebagai wujud tindakan dalam menggelorakan tindakan literasi di lingkungan sekolah di Salatiga, salah satu cara yang dilakukan dan memberikan aspek manfaat untuk mereka yakni Gebyar Kreasi Berbasis Literasi saat ini," kata Penjabat (Pj) Wali Kota Salatiga, Sinoeng N Rachmadi, Jumat (10/2).
Kegiatan Gelar Karya Literasi Siswa digelar para siswa dan guru dari SMPN 01 Salatiga, di lapangan sekolah.
Dikatakan Sinoeng, Gebyar Kreasi Berbasis Literasi soal kreativitas anak-anak dari usia SMP sangat bagus sekali.
Hal tersebut terkait soal tindakan persuasi dalam melakukan edukasi memasyarakatkan kebiasaan membuka literatur dalam gerakan literasi di Kota Salatiga.
"Gaya bahasa, ajakan, persuasi adalah gaya mereka, sehingga dalam kontek ini saya menyambut baik uapaya dari Kepala Sekolah SMPN 1 Salatiga yang tidak pernah bosan dan menggelorakan cinta literasi mulai dari kelas 7,8, dan 9," terangnya.
Dirinya juga menyambut baik upaya-upaya tersebut agar literasi di Kota Salatiga semakin meningkat. Stimulasi tersebut bisa mendorong seluruh komponen ada di sekolah.
"Buku adalah jendela dunia, dari buku kita bisa melihat untuk mempersiapkan masa depan yang lebih gemilang," pungkasnya.
Dalam kegiatan itu, dilakukan pula pelantikan duta literasi Grissa dari SMPN 01 Salatiga yang diwakili oleh Jihan dan Kristo. Pelantikan dilakukan oleh Bunda Literasi, Denok Respati Sinoeng.
"Hari ini juga diadakan pelatikan duta literasi dari SMPN 01 Salatiga. Mereka yang terlantik diharapkan bisa memberikan sebuah inspirasi dan daya dorong pada teman-teman di sekitarnya," ungkap Sinoeng.
- Pengukuhan Organisasi Otonom Muhammadiyah Perkuat Komitmen Kolaborasi dengan Pemkot Salatiga
- Pj Wali Kota Salatiga Sebut Serapan Anggaran Lima OPD Belum Optimal
- Terima SK, PNS Muda di Salatiga Diingatkan Soal Integritas