Wahana wisata air Edupark Intan Pari, yang dikelola oleh Perusahaan Umum Daerah (PUD) Aneka Usaha, menunjukkan peningkatan popularitas yang signifikan selama periode libur Lebaran Idulfitri 1446 H.
Direktur Utama PUD Aneka Usaha, Samidi mengatakan ada lonjakan pengunjung hampir mencapai 25% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.
"Selama sepekan libur lebaran jumlah pengunjungnya mencapai 25 ribu orang," jelas Samidi, Rabu (9/4)
Samidi menyampaikan apresiasinya atas tingginya minat masyarakat terhadap Intan Pari. Penambahan fasilitas baru, termasuk Derkuku Roller Coaster dan kolam renang khusus wanita, menjadi daya tarik utama.
“Inovasi penambahan wahana ini bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan dan memberikan variasi pilihan rekreasi bagi keluarga yang berkunjung,” ujarnya.
Derkuku Roller Coaster, dengan tarif Rp 15.000 untuk dua putaran, menjadi favorit pengunjung. Pihak pengelola memastikan keamanan wahana ini sesuai standar untuk semua usia.
Untuk tarif masuk yang terjangkau hanya Rp 20.000 per orang PUD Aneka Usaha menekankan komitmennya untuk menyediakan fasilitas rekreasi berkualitas bagi masyarakat Karanganyar.
Lokasi strategis Intan Pari di pusat kota menjadi keunggulan kompetitif, terutama dalam menghadapi persaingan dengan destinasi wisata air lainnya di wilayah Karanganyar.
Beragam fasilitas air, termasuk kolam renang anak-anak, dewasa, salju, ombak, arus deras, serta water boom tersedia di lokasi ini. Daya tarik unik lainnya adalah keberadaan pesawat Boeing 727-200 yang dapat diakses pengunjung.
Selain wahana air, Intan Pari juga menawarkan hiburan tambahan seperti live music dan pertunjukan seni tradisional pada waktu tertentu, serta area parkir yang luas.
"PUD Aneka Usaha memiliki visi untuk terus mengembangkan Intan Pari sebagai destinasi wisata keluarga yang komprehensif dengan penambahan wahana baru di masa mendatang," pungkasnya.
- Rekor Pecah, Destinasi Wisata Demak Alami Lonjakan Pengunjung
- Libur Lebaran, Wisata Sendang Keyongan Dibanjiri Pengunjung
- Warga Wonoharjo Apresiasi Polsek Kemusu