PT Jasa Raharja bersama Jasindo, Jamkrindo, Askrindo dan IFG, menyerahkan bantuan “Solo Lestari UKM Berseri” berupa tes narkoba sebanyak 400 sampel untuk pengemudi BTS, 2300 batang tanaman hias dan pohon peneduh, juga 30 unit gerobak PKL, untuk masyarakat kota Solo.
- Presdir XL Axiata Ikut Wakil Indonesia di Konferensi Pemberdayaan Perempuan Negara G20
- Wali Kota Tegal Tinjau Pelaksanaan GPM di Kecamatan Tegal Timur
- Dana Bagi Hasil Tembakau di Purworejo Tahun 2024 Senilai Rp12,23 Miliar
Baca Juga
Penyerahan bantuan dengan total nilai bantuan sebesar Rp 220,5 juta diserahkan perwakilan BUMN Munadi Herlambang, Direktur Hubungan Kelembagaan Jasa Raharja, kepada Walikota Surakarta Gibran Rakabuming Raka, di Balaikota Surakarta, Rabu (15/6/2022).
Nampak sejumlah pejabat BUMN terkait hadir mewakili, yakni Rizal Ariansyah (Direktur Keuangan & SDM BPUI), Kun Wahyu Wardana (Direktur Kepatuhan & Manajemen Risiko Askrindo), Bayu Rafisukmawan (Direktur Keuangan & Investasi Jasindo). Bambang Isworo - Direktur Utama Jasaraharja Putera, Fahrudin (Penata Kelola Perusahaan Muda BUMN) dan Loesdarwanto (Pinwil V Jamkrindo).
“Sesuai janji kita untuk mendukung pemulihan UMKM, Bantuan ini fokusnya masih pada pemasaran dan digital marketing UMKM. Tidak hanya untuk perajin batik, upaya pelestarian dan pemasaran secara digital, kami juga menyasar petani agar lebih memaksimalkan penjualan dengan merambah digital marketing,” kata Munadi Herlambang Direktur Hubungan Kelembagaan Jasa Raharja.
Munadi berharap tiga jenis bantuan tersebut bisa digunakan sebaik baiknya, seperti bantuan pohon sebagai penghijauan dan pelestarian alam. Bantuan gerobak PKL untuk meningkatkan perekonomian pelaku UMKM.
“Sedangkan untuk tes narkoba, khususnya bagi sopir bus BTS. Kegiatan ini merupakan aksi rutin, juga sebagai salah uyapa pencegahan laka lantas,” imbuh Munadi.
Walikota Surakarta memberikan apresiasi bahwa CSR dari sejumlah BUMN ini dapat membantu masyarakat khususnya bidang transportasi dan bagi pedagang yang membutuhkan gerobak PKL.
“Harapannya semoga bantuan ini dapat membantu percepatan pemulihan ekonomi. Tes narkoba sudah dijalankan beberapa bulan lalu untuk sopir BST dan feeder,” jelasnya.
- Ditinggal Pemilik dan Tak Bayar Retribusi, Disdag Kota Semarang Segel Lapak Pedagang Pasar Johar
- Siasati Biaya Transportasi, tiket.com Berbagi Kiat Cermat Atur Dana THR
- Indonesia Bisa Tuntut Pemilik Kapal Penyebab Patahnya Pipa Pertamina