Dua punggawa PSIS Semarang yang berstatus sebagai anggota TNI Angkatan Darat yakni Fredyan Wahyu dan Wawan Febriyanto dipastikan absen dalam dua laga PSIS terdekat.
- Ini Arti Lain Asian Games 2018 Bagi Korea Utara
- Jimmy Senduk Ditunjuk PB Boling Jadi Ketua Panitia Musornas
- Tim Gabungan Satgas Covid Bubarkan Acara Nobar Liga 2, Ini Kata Gibran
Baca Juga
Mereka dipastikan akan absen saat Laskar Mahesa Jenar bertanding melawan Borneo FC pada pekan kelima dan Madura United pada pekan keenam BRI Liga 1 2023/24 mendatang.
CEO PSIS, Yoyok Sukawi mengatakan kedua pemain tersebut saat ini mendapat panggilan kesatuannya karena mengikuti kompetisi Piala Panglima TNI dan telah berangkat ke Jakarta pasca-pertandingan menghadapi PSS Sleman silam.
Menurutnya Fredyan dan Wawan mendapat surat perintah dari kesatuannya untuk berpartisipasi dalam kompetisi tersebut.
“Dua pemain kami yakni Ucil (red-Fredyan) dan Wawan tidak bisa tampil dalam dua laga ke depan. Keduanya mendapat panggilan kesatuan untuk Piala Panglima melalui sprint (surat perintah)," ungkap Yoyok, Jum'at (28/7).
Meski demikian, Yoyok menyebut tak ada masalah mengenai dua pilar pemain itu dipastikan absen.
Ia menuturkan masih ada pemain lain yang bisa menggantikan mereka.
"Kami ikhlas melepas mereka dan tidak ada masalah teknis. Apa pun kondisinya pemain PSIS musim ini semua siap dimainkan dengan kualitas setara”, pungkas Yoyok.
Diketahui, Laskar Mahesa Jenar akan melakoni laga kandang melawan Borneo FC di Stadion Jatidiri, Semarang pada pukul 15.00 WIB.
- Hydroplus Indonesia Para Badminton International Digelar Di Edutorium UMS Solo
- Koleksi 21 Gol, Striker Pedawang FC Ditahbiskan Top Scorer Sukun U17 League
- Kongres Askab PSSI Karanganyar Ditunda!