DKK Semarang Terus Genjot Vaksin Anak dan Booster

Dinas Kesehatan Kota Semarang terus melakukan percepatan vaksinasi di Kota Semarang.


Saat ini DKK tengah fokus menyelesaikan vaksinasi anak usia 6-11 tahun dan vaksinasi booster untuk usia 18 tahun keatas.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang, M. Abdul Hakam mengatakan, saat ini ada tiga jenis vaksin yang disiapkan untuk dosis ketiga yakni Astrazeneca, Pfizer, dan Moderna. Sementara vaksin Sinovac saat ini khusus untuk dosis kedua anak usia 6-11 tahun.

"Kita sudah siapkan faskes dan kuotanya, jenis vaksinnya apa bisa lihat di (aplikasi) victori," kata Hakam, Selasa (25/1).

Bagi warga luar kota Semarang, saat ini DKK juga tengah menyiapkan fitur pendaftaran melalui victori.semarangkota.go.id. Hal ini dilakukan agar bisa melakukan vaksin booster di kota ini. 

Hakam menargetkan, Dinas Kesehatan Kota Semarang akan fokus melakukan booster pada bulan Februari nanti setelah dosis pertama dan kedua vaksin anak dan dosis pertama masyarakat umum yang belum vaksin terselesaikan.

"Ada beberapa yang sakit, takut vaksin. Kita akan terus lakukan edukasi, agar mau vaksin. Totalnya ada 10 ribu sasaran yang belum vaksin," imbuhnya.