Setelah ditetapkan sebagai pasangan calon Bupati Dan Wakil Bupati Grobogan, Setyo Hadi dan Sugeng Prasetyo melakukan santunan pada ratusan anak yatim piatu, Minggu (22/9) siang.
- Natal Bersama di Grobogan Meriah, Tiga Ribu Ummat Kristiani Tumpah Ruah
- Pastikan Kesehatan Peserta Pilkada, 2 Pasangan Bakal Calon Ditest Kesehatannya
- Diusung 9 Partai, Hadi Sugeng Targetkan Kemenangan Tipis
Baca Juga
Santunan sebagai bentuk rasa syukur sekaligus permohonan doa supaya pasangan Hadi-Sugeng dapat memenangkan Pilkada Grobogan 2024.
Totalnya, ada 380 anak yatim piatu dari berbagai desa dikumpulkan di rumah Ketua DPC PDI Perjuangan Grobogan, Sri Sumarni, untuk diberikan santuan oleh pasangan Setyo Hadi dan Sugeng Prasetyo.
Anak-anak juga diberi hiburan badut sehingga mereka menjadi riang gembira. Sebagai luapan rasa syukur telah menerima kabar ditetapkan sebagai pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Grobogan oleh KPU.
Mereka berharap anak-anak yatim piatu mendoakan agar sukses dalam pertarungan di Pilkada Grobogan 2024.
"Doa anak Yatim itu sangat penting bagi Hadi-Sugeng," terangnya, Minggu (22/9) siang.
Selain Hadi-Sugeng, KPU Grobogan juga menetapkan Bambang-Catur sebagai pasangan Calon Bupati Dan Wakil Bupati Grobogan dalam Pilkada Grobogan 2024.
Hadi-Sugeng diusung oleh PDIP, Gerindra, Hanura, PKS, Demokrat, PPP, Golkar, Nasdem, dan PSI. Sedangkan Bambang-Catur diusung oleh PKB, Partai Buruh dan Partai Gelora.
- Natal Bersama di Grobogan Meriah, Tiga Ribu Ummat Kristiani Tumpah Ruah
- Tuaikan Janji Akibat Jagonya Kalah Di Pilkada, Pria Asal Grobogan Nekad Jalan Telanjang Dari Wirosari-Purwodadi
- Kedua Paslon Tertawa Lepas, Saat Bertemu di Acara Pernikahan Putri Ketua PCNU Grobogan